Liputan6.com, Amerika Serikat - Aksi lucu 2 bayi kembar yang sedang bertengkar berebut empeng berwarna pink menjadi hits dan viral di media sosial.
Sejak diunggah ke internet  lebih dari 750.000 netizen telah melihat video perseteruan kedua balita menggemaskan yang usianya belum genap 1 tahun itu.
Baca Juga
Cerita berawal saat keduanya tengah asik bermain di atas karpet berwarna coklat di sebuah rumah di Amerika Serikat. Saat itu dot sedang digunakan bayi bercelana hijau. Saat ia mulai merasa nyaman dengan empeng warna pink-nya, saudara kembarnya yang memakai celana warna krem mencoba merebutnya dengan paksa.
Advertisement
Baca Juga
Dilansir dari Daily Mail, Rabu (17/2/2016), tercatat empeng warna pink itu telah berpindah sebanyak 4 kali saat si kembar mulai memperebutkannya dalam video berdurasi 1.02 detik itu.
Saat dot berwarna pink itu keluar masuk dari mulut si kembar, membuat kedua kakak beradik itu menangis tak terkendali. Sampai akhirnya sang adik yang memakai celana hijau menemukan cara jitu untuk menghindari sang kakak mengambilnya.
Untuk menghindari jangkauan tangan saudara laki-lakinya, seperti dilansir dari People.cn, Rabu (17/2/2016), adiknya memalingkan kepalanya ke samping supaya tidak dirampas kakaknya.
Video ini telah banyak meluluhkan hati banyak orang, namun tidak sedikit yang mempertanyakan kenapa sang ibu tidak memberikan 2 empeng yang sama pada si kembar. Bahkan komentar pedas pun juga banyak dilontarkan kepada orangtua kedua bayi.
"Mereka malah mengajarkan anak-anak itu menjadi anak yang agresif," kata Rosie-Marie Quaglieri yang mempostingnya ke Facebook.
"Coba bayangkan, betapa bahagia dan manisnya mereka jika keduanya memiliki dot," lanjut Samantha Tilbury.
Lain lagi dengan Connie Savage. Saat ia membaca semua komentar negatif itu, ia malah mengatakan bahwa mereka yang punya komentar negatif perlu memiliki sedikit rasa humor dan jangan menganggap semua hal terlalu serius.
"'Momen-momen langka seperti ini tidak akan pernah kita lihat lagi. Kamu bodoh kalau mengira hanya 1 dot saja. Mungkin si kembar hanya ingin 1 empeng, sebelum yang lainnya sadar," jelasnya.