Nanta Cooking Meriahkan National Day Korea Selatan

Kemeriahan acara National Day Korea Selatan dan hubungan erat Indonesia-Korsel.

oleh Nurul Basmalah diperbarui 04 Okt 2016, 12:30 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2016, 12:30 WIB
Rayakan National Day, Dubes Korsel Sebut RI 'Negara Nomor Satu'
Acara Nasional Day Korea Selatan (Liputan6.com/Nurulbasmalah)

Liputan6.com, Jakarta - Pada 30 September 2016 lalu, Kedutaan Republik Korea Selatan di Indonesia, merayakan National Day dan Armed Forces di Hotel Fairmont Jakarta.

Acara perayaan tersebut dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Korea Selatan dan Indonesia Raya.

Prosesnya sangat khidmat. Seluruh hadirin tampak berdiri dengan tenang dan ikut menyanyikan lagu kebangsaan dua negara itu.

Dalam acara itu terlihat beberapa wanita mengenakan pakaian tradisional Korea yang disebut Hanbok. Tidak hanya anggun, mereka juga terlihat sangat cantik dalam balutan pakaian tradisional tersebut.

Beberapa orang penting juga terlihat hadir dalam perayaan tersebut. Seperti salah satunya, Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara.

"Indonesia dan Korea Selatan telah menjalin hubungan kerjasama dengan baik sejak tahun 1973. Bukan waktu yang singkat. Ke depannya kita berharap hubungan kerjasama tetap berlanjut dan semakin berkembang," kata Rudiantara dalam pidatonya pada pembukaan acara Nasional Day Korsel itu.

Sementara itu, ditemui oleh tim Liputan6.com, Duta Besar Korea Selatan, Cho Tai-young, mengatakan bahwa Korsel sangat bangga dapat menjalin hubungan kerjasama dengan Indonesia.

"Ada hubungan yang mendalam antara Korsel dan Indonesia. Bagi Korsel, Indonesia adalah 'negara nomor satu'. Kami bangga dapat bekerjasama dengan Indonesia dan ingin hubungan ini terus berlanjut," kata Dubes Cho.

Menurut sang Dubes, salah satu alasan adalah Indonesia merupakan negara pertama yang membeli kapal selam dari Korsel.

Sebelum negara lain membeli kapal bawah laut itu kepada negara yang terkenal akan budaya K-Pop itu, Indonesia telah terlebih dahulu mempercayai mesin buatan Korsel.

Acara perayaan National Day itu juga dimeriahkan dengan pertunjukan demo masak komedi khas Korsel atau Nanta Cooking. 

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya