Penembakan di Pameran Mobil Arkansas Tewaskan 1 Orang, 1 Pelaku Ditangkap

Sedikitnya satu orang dilaporkan tewas dan 24 lainnya luka-luka – termasuk anak-anak – dalam insiden penembakan tersebut.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Mar 2022, 10:49 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2022, 10:34 WIB
Ilustrasi Penembakan
Ilustrasi Penembakan (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Liputan6.com, Arkansas - Penembakan terjadi di sebuah pameran mobil di Arkansas tenggara, Amerika Serikat. Sedikitnya satu orang dilaporkan tewas dan 24 lainnya luka-luka – termasuk anak-anak – dalam insiden penembakan tersebut.

Dalam pernyataannya, seperti dikutip dari VOA Indonesia, Senin (21/3/2022), Arkansas State Police mengatakan satu orang telah ditangkap dan pihak berwenang masih mencari beberapa orang lain yang mungkin telah melepaskan tembakan ke arah kerumunan Sabtu malam 19 Maret waktu setempat.

Sejauh ini belum ada informasi lain soal kondisi korban yang luka-luka dan sebagainya.

Juru bicara Arkansas State Police, Bill Sadler mengatakan polisi negara bagian Arkansas datang ke lokasi di Dumas, yang terletak sekitar 144 kilometer selatan Little Rock, sekitar pukul 07.25 malam, karena laporan insiden penembakan di luar sebuah pameran mobil.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Pameran Mobil Komunitas

Ilustrasi merawat mobil
Ilustrasi pameran mobil. (Photo storyset Copyright by Freepik)

Pameran ini merupakan bagian acara komunitas yang dilangsungkan setiap musim semi untuk mengumpulkan dana bagi beasiswa dan pasokan sekolah, demikian menurut situs Delta Neighborhood Empowerment Youth Organization.

Penyelenggara pameran mobil itu, Wallace McGehee, menyampaikan rasa belasungkawa kepada keluarga korban dan komunitas itu.

McGehee mengatakan "terjadinya hal seperti ini merupakan tragedi. Kami telah menggelar pameran ini selama 16 tahun tanpa masalah."

Infografis 4 Cara Tampil Menawan Saat Foto Pakai Masker Cegah COVID-19

Infografis 4 Cara Tampil Menawan Saat Foto Pakai Masker Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 4 Cara Tampil Menawan Saat Foto Pakai Masker Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya