Laporan Kesehatan Terbaru Kate Middleton: Princess of Wales akan Ikuti Saran Dokter

Tim dokter memberikan saran terbaik kepada Kate Middleton demi kondisi kesehatannya.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 06 Agu 2024, 20:40 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2024, 20:40 WIB
Kate Middleton
Kate Middleton tiba di Parade Pengawal Kuda untuk Parade Ulang Tahun Raja "Trooping the Colour" di London, Inggris, 15 Juni 2024. (JUSTIN TALLIS/AFP)

Liputan6.com, London - Kate Middleton yang beberapa waktu lalu mendapatkan perawatan kemoterapi setelah diagnosis kanker, dilaporkan telah menerima kabar terbaru tentang kondisi kesehatannya dari dokter.

Princess of Wales itu dilaporkan telah disarankan oleh tim medisnya untuk memulai perjalanan bersama orang-orang yang dicintainya.

Calon Ratu Inggris ini dikabarkan akan melakukan perjalanan ke Balmoral bersama Pangeran William, Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis, menurut laporan baru, dikutip dari laman thenews.com, Selasa (6/8/2024).

Kate akan bergabung dengan Raja Charles dan Ratu Camilla saat anggota keluarga kerajaan menikmati liburan musim panas tahunan di perkebunan Skotlandia sesuai tradisi.

Semua akan berkumpul untuk mendiang Ratu Elizabeth II di Balmoral untuk acara barbekyu dan berjalan-jalan di kawasan tersebut.

Di sisi lain, Pangeran Harry dan Meghan dilaporkan tidak diundang oleh Raja Charles III untuk menghadiri liburan musim panas tersebut.

Berita tentang Kate Middleton yang dapat melakukan perjalanan tersebut merupakan kabar terbaru tentang kesehatannya dan disambut baik oleh para penggemar kerajaan.

Kate Middleton Akui Didiagnosis Mengidap Kanker

Kate Middleton membuat penampilan kejutan di Wimbledon
Kate Middleton tiba pada Selasa pagi dalam balutan blazer Balmain berwarna hijau mint untuk hari kedua Wimbledon. (Zac Goodwin/Pool Photo via AP)

Sebelumnya, Kate Middleton melalui sebuah video yang diunggah di media sosial resmi kerajaan pada Jumat (22/3), mengungkapkan bahwa dia didiagnosis menderita kanker dan sedang menjalani kemoterapi.

Lebih lanjut, perempuan bergelar Putri Wales itu menjelaskan bahwa dia menjalani operasi besar pada perut di London pada Januari 2024 dan pada awalnya kondisinya dianggap bukan kanker. 

 "Operasinya berhasil. Namun, tes setelah operasi menemukan adanya kanker. Oleh karena itu, tim medis saya menyarankan agar saya menjalani kemoterapi preventif dan saya sekarang berada pada tahap awal pengobatan tersebut,” ungkap Kate Middleton dalam video tersebut seperti dilansir CNBC, Sabtu (23/3).

"Ini tentu saja merupakan kejutan besar dan William serta saya telah melakukan segala yang kami bisa untuk memproses dan mengelola ini secara pribadi demi keluarga muda kami.”

"Saya baik-baik saja dan menjadi lebih kuat setiap hari dengan berfokus pada hal-hal yang akan membantu saya sembuh; dalam pikiran, tubuh, dan jiwa saya.”

Dalam pernyataannya, menantu Raja Charles III itu tidak menyebutkan jenis kanker atau stadium berapa yang dideritanya. Namun, calon ratu Kerajaan Inggris itu pun meminta ruang dan privasi selama dia menyelesaikan perawatannya.

 

Sempat Tak Bisa Melanjutkan Tugas Publik

Kate Middleton
Kate Middleton di final Wimbledon 2024. [Foto: Instagram/princeandprincessofwales]

Pascaoperasi, pihak istana telah menyatakan bahwa Kate Middleton tidak akan melanjutkan tugas publik sampai setelah Paskah. Melalui pengumuman terbarunya, belum jelas kapan Kate Middleton akan kembali melakukan tugas publik.

Sang putri sendiri tidak terlihat secara resmi di depan umum sejak Hari Natal 2023, di mana dia menghadiri kebaktian bersama seluruh keluarga kerajaan, termasuk anak-anaknya dan suaminya, Pangeran William, di Gereja St Mary Magdalene di Sandringham.

Spekulasi online mengenai kondisi dan keberadaan Kate Middleton pun mendominasi media sosial pasca berita operasinya. Istana sendiri pelit bicara, sikap yang menambah bahan bakar ke dalam api yang menyala-nyala.

Dengan pengumuman terbaru Kate Middleton maka keprihatinan publik meningkat terhadap kondisi Kerajaan Inggris. Pasalnya, pada awal Februari, Raja Charles III juga didiagnosis kanker dan sedang menjalani pengobatan.

Seperti halnya Kate Middleton, belum diketahui jenis kanker yang diderita Raja Charles III.

Infografis Sederet Simbol Kerajaan Inggris di Penobatan Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Sederet Simbol Kerajaan Inggris di Penobatan Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya