3 Cara Efektif Tenangkan Bayi yang Terus Menangis

Bagaimana menenangkan bayi yang terus menangis?

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 05 Jul 2017, 15:00 WIB
Diterbitkan 05 Jul 2017, 15:00 WIB
Bayi
Cara menenangkan bayi yang terus menangis.

Liputan6.com, Jakarta Bayi menangis terus-menerus mungkin bisa membuat Anda jengkel. Anda pun bingung harus melakukan apa agar bayi tenang.

Sebetulnya, ada beberapa cara yang bisa Anda coba untuk membuat bayi kembali tidak menangis seperti dikutip dari situs Today's Parent, Rabu (5/7/2017).

1. Perhatikan kondisi bayi

Anda harus mencari tahu lebih dulu menangis itu karena bayi lapar, buang air kecil, atau buang air besar. Cobalah memberinya makan, mengganti popoknya, atau mengayun dengan lembut.

2. Ubah suasana

Suasana di kamar tidur mungkin membuatnya bosan. Anda bisa mengubah suasana dengan meletakkan bayi di kereta dorong lalu pergilah berjalan-jalan.

3. Tetap berada dekat bayi

Bayi akan diam dan tenang bila ada seseorang berada di dekatnya. Usahakan Anda sering berada di dekat bayi. 

 

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya