Liputan6.com, Jakarta - Presiden terpilih Jokowi mengunjungi kediaman wakil presiden terpilih Jusuf Kalla di Jalan Darmawangsa No. 6, Jakarta Selatan. Kedatangan Jokowi ke rumah JK itu untuk menghadiri acara perayaan akikah cucu ke-12 JK, yaitu Malayeka Akhirah Kalla C Noer dari pasangan Ade Chairani Jusuf Kalla dengan Marah Laut C Noer.
Pantauan Liputan6.com, pria bernama lengkap Joko Widodo itu berangkat dari rumah dinas gubernur DKI di Jalan Taman Suropati nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat. Dia tiba di kediaman JK pada pukul 12.00 WIB dengan pengawalan Paspampres.
Tak hanya sendiri dalam kunjungan itu, Jokowi datang bersama istrinya, Iriana dan anak keduanya, Kahiyang Ayu. Setibanya di rumah JK, Jokowi langsung disambut tuan rumah. Dia pun langsung masuk berbaur sesama tamu lain yang telah hadir lebih dulu.
Karena banyaknya tamu yang berkunjung menghadiri acara tersebut, ruas Jalan Darmawangsa, depan rumah JK pun, ditutup. Penutupan jalan juga dilakukan lantaran banyaknya mobil para tamu JK yang menutupi ruas jalan tersebut.
Selain dihadiri para kerabat JK, acara itu juga dihadiri para pengusaha dan tokoh politik. Di antaranya Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan Erwan Aksa. (Yus)
Jokowi Hadiri Acara Akikah Cucu JK
Setiba di rumah JK, Jokowi langsung berbaur sesama tamu lainnya yang telah hadir lebih dulu di rumah tersebut.
diperbarui 21 Sep 2014, 12:38 WIBDiterbitkan 21 Sep 2014, 12:38 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Es Krim Stik Buah: Panduan Lengkap untuk Kreasi Segar di Rumah
Pemkot Tarakan Gelar Razia KTP Guna Jaga Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat
VIDEO: Warga Resah! Tawuran Remaja Gunakan Kembang Api dan Senjata Tajam di Tanjung Priok
110 Ucapan untuk Hari Guru 2024, Penuh Makna dan Apresiasi untuk Para Pendidik
Prabowo Hadiri Indonesia-Brazil Business Forum, Dorong Sinergi Ekonomi Kedua Negara
Sebut Indonesia Pasar Penting, Bos Geely Juga Singgung Rencana Lokalisasi
Cara Membersihkan Casing HP Berwarna yang Menguning: Panduan Lengkap dan Mudah Dilakukan
VIDEO: Mengintip Kapal Perang HMAS Adelaide yang Digunakan di Operasi Keris Woomera
Makassar dan Pekanbaru Rampung, Tersisa 20 Tim Berebut Wakili Indonesia ke Gothia Cup 2025
Tata Kelola Sawit RI Buruk, Ombudsman Endus Potensi Kerugian Ekonomi Rp 279,1 Triliun per Tahun
Potret Khadeeja Aisha Anak Andra Ramadhan Pakai Hijab, Tampil Dewasa
Jadwal Sholat Kebumen November 2024, Panduan Lengkap Ibadah Wajib Muslim