Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto mengatakan, pihaknya tengah menelusuri dugaan ancaman pembunuhan yang dialamatkan kepada penyidik dan pegawai Biro Hukum lembaga anti-rasuah itu.
Dugaan ancaman pembunuhan tersebut dilayangkan saat pimpinan KPK menangani perkara dugaan korupsi dan sidang praperadilan yang diajukan calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Namun saat dikonfirmasi tekait kebenaran kabar itu, salah satu kuasa hukum KPK Chatarina Muliana Girsang enggan mengomentari.
"Biar pimpinan (KPK) saja yang menjawab. Kalau ke saya tidak ada (teror)," kata Chatarina di sela-sela sidang gugatan praperadilan Komjen Pol Budi Gunawan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (11/2/2015).
Terkait beredarnya surat keleng yang berisi hasil persidangan praperadilan, Chatarina enggan berkomentar banyak. "Saya tidak berani menilai surat kaleng, karena saya belum melihat juga isinya," ucap Chatarina.
Chatarina pun berharap persidangan praperadilan yang telah berlangsung sejak Senin 2 Februari 2015 lalu itu dapat berjalan lebih objektif dan transparan. "Saya berharap semua objektif," tandas Chatarina.
Tim 9 yang ditugaskan untuk menangani perselisihan antara KPK dan Polri juga sebelumnya menyatakan, akan melaporkan dugaan ancaman tersebut ke Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
"Iya (laporkan ke Presiden Jokowi) dengan ancaman ini. Saya rasa semua pihak harus mawas diri dan kita harapkan nanti Presiden akan mengambil langkah-langkah yang berarti," ujar anggota Tim 9 Jimly Asshiddiqie di Gedung KPK, Jakarta siang tadi. (Rmn/Sss)
Respons Kuasa Hukum Soal Dugaan Ancaman Pembunuhan Pegawai KPK
Kuasa hukum KPK Chatarina Muliana Girsang berharap persidangan praperadilan berjalan objektif dan transparan.
Diperbarui 11 Feb 2015, 18:15 WIBDiterbitkan 11 Feb 2015, 18:15 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Demokrat Akan Gelar Kongres, Bahas AD/ART hingga Dukungan ke Prabowo-Gibran
Tradisi Nyekar Sebelum Lebaran, Ketahui Makna dan Sejarahnya
Jika Ada yang Tidak Suka dengan Kita, Hidup Malah Lebih Ringan Kata Gus Baha, Kok Bisa?
Kondisi Kesehatan Paus Fransiskus: Dari Harapan hingga Kekhawatiran
PTPN-China Bangun Industri Sarung Tangan dan Peralatan Medis Rp 5 Triliun di KEK Sei Mangkei
Dilaporkan ke Propam, Dirtipidum Bareskrim Polri Bantah Gelapkan Barang Bukti
Hyundai Hadir Untukmu, Berikan Pengalaman Kepemilikan Kendaraan yang Bebas Khawatir
Ciri Asam Urat Tinggi pada Wanita: Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
Indra Sjafri Dipecat dari Pelatih Timnas U-20, PSSI Cari Pengganti
Ramai #KaburAjaDulu, Dubes Jepang Masaki Yasushi: Kami Sambut Pekerja Asing yang Terampil
Dukung Hari Peduli Sampah Nasional, Kalbe Tingkatkan Pengolahan Limbah
Cara Merebus Telur 3/4 Matang agar Hasilnya Sempurna, Ini Rahasianya