Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 24 warga negara Indonesia (WNI) diduga telah ditangkap pasukan pemberontak Syiah Al-Houthi di Yaman. Wilayah itu juga porak poranda setelah pasukan militer yang dipimpin Arab Saudi menginvasinya.
Menanggapi situasi ini, Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK memastikan, para WNI di Yaman akan dipulangkan ke Tanah Air. "Ya harus dipulangkan kalau berbahaya (kondisi di Yaman)," kata JK di Depok, Jawa Barat, Senin (30/3/2015).
JK menuturkan, Kedutaan Besar RI di Yaman sedang bekerja keras untuk mengumpulkan data para WNI di sana. Mereka akan berjuang untuk memulangkan puluhan WNI tersebut.
"Kedutaan kita sudah bekerja keras untuk itu. Kedutaan kita tinggal memikirkan cara untuk menerbangkan mereka ke negara lain," ujar mantan Ketua Umum Partai Golkar tersebut.
Perang saudara di Yaman semakin sengit. Pertempuran melawan milisi Syiah Houthi yang mengudeta pemerintahan Presiden Yaman Abd-Rabbu Mansour Hadi di Yaman, semakin meluas dengan melibatkan koalisi Teluk yang dipimpin Arab Saudi.
Langkah itu diambil setelah Presiden Yaman itu meminta bantuan kepada Arab Saudi. Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz menegaskan, operasi militer akan terus dilakukan hingga tujuan utama tercapai, yakni stabil dan bersihnya Yaman dari pemberontak Houthi.
Ada 8 negara Arab yang ikut dalam operasi di Yaman ini. Militer Arab Saudi menggunakan sedikitnya 100 pesawat tempur yang juga disokong Uni Emirat Arab, Bahrain, Kuwait, Qatar, Yordania, Maroko, Sudan, dan Mesir. (Ndy/Mut)
JK Pastikan WNI di Yaman Bakal Dipulangkan
Sebanyak 24 warga negara Indonesia (WNI) diduga telah ditangkap pasukan pemberontak Syiah Al-Houthi di Yaman.
Diperbarui 30 Mar 2015, 12:39 WIBDiterbitkan 30 Mar 2015, 12:39 WIB
Wapres JK mengunjungi Pasar Klewer di Solo, Jawa Tengah (Liputan6.com/ Reza Kuncoro)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
InJourney Airports Borong 27 Penghargaan ACI, Tengok Daftar Lengkapnya
350 Caption Diri Sendiri yang Inspiratif dan Memotivasi
Aset Selebgram Rea Wiradinata Segera Dilelang Buntut Penolakan Kasasi di Mahkamah Agung
Mengaku Cabuli Anak dan Jual Videonya, Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Belum Juga Jadi Tersangka
Ada Asap di Sekitar Kawasan Gedung Mabes Polri, Ini Sebabnya
8 Doa Mendatangkan Rezeki Mendadak Berlimpah dan Ikhiar yang Bisa Dilakukan
VIDEO: Prabowo Lepas Kepulangan Sekjen Partai Komunis Vietnam di Bandara Halim
Kata Gibran soal Pengunduran Pengangkatan CPNS 2024
Saksikan Sinetron Cinta di Ujung Sajadah Episode Rabu 12 Maret Pukul 20.05 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Bursa Singapura Luncurkan Kontrak Berjangka Bitcoin Perpetual pada 2025
Cara Menghilangkan Bau Kencing Kucing yang Efektif dan Aman
Mendag Budi Pastikan Pelaku Usaha Terlibat dalam Revisi Permendag Nomor 8 Tahun 2024