Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Agama menggelar sidang penetapan (isbat) 1 Syawal atau Hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriah hari ini. Sidang tersebut diawali dengan pemaparan tentang posisi hilal yang berlangsung pukul 17.00 WIB.
Sidang ini akan dihadiri oleh Menteri Agama, duta besar negara-negara sahabat, Ketua Komisi VIII DPR RI, perwakilan Mahkamah Agung, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan ormas Islam.
"Ormas-ormas Islam semua kita undang. Untuk yang bisa hadir, belum ada konfirmasi," ujar Kabid Humas Kemenag RI Rosidin saat dihubungi di Jakarta, Senin (4/7/2016).
Sidang isbat juga akan dihadiri Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Badan Informasi Geospasial (BIG), Bosscha Institut Teknologi Bandung (ITB), Planetarium, pakar falak dari ormas-ormas Islam, pejabat eselon I dan II Kementerian Agama serta Tim Hisab dan Rukyat Kementerian Agama.
Sedangkan sidang isbatnya, kata Rosidin, bakal berlangsung selepas salat Magrib. Juga setelah adanya laporan hasil rukyatul hilal dari lokasi pemantauan.
Sidang isbat akan dilakukan secara tertutup dan hasilnya disampaikan pada konferensi pers setelah sidang atau diperkirakan pukul 19.00 WIB.