Liputan6.com, Jakarta - Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia menyatakan, hingga 5 Mei 2020 pihaknya telah melakukan pemeriksaan Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) Covid-19 kepada 67.910 orang.
"Sedangkan, untuk tes PCR per 5 Mei 2020 saja dilakukan pada 2.655 orang dengan hasil 182 positif dan 2.473 orang negatif," kata Dwi di Balaikota, Jakarta Pusat, Rabu (6/5/2020).
Baca Juga
Sementara itu, rapid test virus Corona atau Covid-19 juga sudah dilakukan terhadap 82.269 orang di Jakarta. Berdasarkan hasilnya untuk persentase positif bagi yang mengikuti rapid test mencapai empat persen.
Advertisement
"Dengan rincian 3.117 orang dinyatakan positif Covid-19 dan 79.152 orang dinyatakan negatif," ucapnya.
Selanjutnya untuk jumlah pasien positif virus Corona atau Covid-19 di Jakarta terus mengalami kenaikan 68 kasus pada Rabu (5/6/5/2020). Saat ini jumlah tersebut mencapai 4.641 kasus.
Dwi menyatakan saat ini pasien yang dinyatakan sembuh mencapai 713 pasien. Sedangkan jumlah pasien yang meninggal dunia mencapai 420 orang.
"Lalu 2.194 pasien mendapatkan perawatan dan 1.382 orang melakukan self isolation," ucapnya.