Liputan6.com, Yogyakarta - Dalam rangka kampanye all-new X-Trail, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) menggelar acara `X-Trail Blind Parking Challenge`. Dalam acara ini, pengemudi X-Trail ditantang untuk memarkirkan kendaraannya tanpa melihat spion.
Acara ini digelar di Bantul, Yogyakarta, Sabtu (19/9/2015). Seluruh kaca mobil ditutup sehingga pengemudi tidak dapat melihat objek apapun di luar mobil. Mereka hanya mengandalkan fitur anyar X-Trail yang bernama Around View Monitor (AVM).
Menurut Budi Nur Mukmin, General Manager Marketing Strategy NMI, memarkir kendaraan punya kesulitan tersendiri dalam mengemudikan mobil. "Tetapi, dengan fitur anyar ini, pengemudi dapat dengan mudah memarkir kendaraan dan bermanuver di tempat-tempat sempit," katanya.
Fitur yang terdapat pada tipe 2.0 L CVT, 2.5 L CVT, dan 1.0 L Hybrid ini dilengkapi dengan empat kamera super wide-angle kecil yang terdapat di depan, samping, dan belakang kendaraan. Ini membuat pengendara bisa melihat objek di luar 360 derajat.
Melalui fitur ini, pengemudi dapat memilih beberapa tampilan sekaligus maupun close up objek di monitor pengemudi. Ini membuat blind spot yang menjadi masalah jika menggunakan spion konvensional bisa teratasi.
Selain menggelar lomba ini, pada kesempatan yang sama NMI juga menggelar X-Trail Customer Gathering di Yogyakarta dan Solo. Sekira 80-an unit X-Trail melakukan touring dari dealer Nissan Bantul dan Solo menuju istana Candi Boko.
Acara ini merupakan yang ketiga. Sebelumnya, X-Trail Customer Gathering digelar di Medan dan Surabaya. Rencananya, Nissan akan menutup acara ini di Jakarta pada November nanti.
(rio/sts)
Nissan Tantang Pengemudi X-Trail Parkir Tanpa Lihat Spion
Dalam rangka kampanye all-new X-Trail, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) tantang pengemudi parkir tanpa lihat spion.
Diperbarui 21 Sep 2015, 10:06 WIBDiterbitkan 21 Sep 2015, 10:06 WIB
Dalam rangka kampanye all-new X-Trail, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) tantang pengemudi parkir tanpa lihat spion.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hubungan Asam Urat dan Diabetes, Risiko Tersembunyi yang Perlu Diketahui
Menaker Tak Masalah Pengemudi Ojol Punya 2 Akun, Tetap Dapat BHR Sesuai Kinerja
Komisi I DPR Sebut Revisi UU TNI Tak Akan Ngebut: Takut Kecelakaan
Hasil All England 2025: Leo/Bagas Singkirkan Pasangan Chinese Taipei
Apakah Jeroan Penyebab Asam Urat? Kandungan Nutrisi dan Efek Samping Kesehatannya
Jangan Salah, Ini Besaran dan Kategori Pekerja yang Dapat THR Lebaran 2025
Jadwal Sholat Pemalang Maret 2025: Panduan Lengkap dan Akurat Kemenag RI
9 Tips Mengelola Waktu Agar Ibadah dan Aktivitas Produktif Tetap Seimbang
Cara Naik Bus dari Singapura ke Kuala Lumpur, Pilihan Hemat untuk Backpacker
Real Madrid Berada di Jalur yang Tepat untuk Menjaga Rekor atas Atletico Madrid
Kementerian ATR Bakal Bantu Jawa Barat Mengatasi Masalah Banjir yang Melanda Selama Ini
Kumpulan Doa Sesudah Witir Lengkap Arab, Latin, dan Artinya yang Mudah Diamalkan