Terbongkarnya Rencana Busuk Penculik Anak Autis di Bali

Kepada penyidik, pelaku mengaku kerap keluar kosan. Terutama keliling di kawasan Jalan Kerta Dalem IV No 19 Sidakarya, menuju ke Sesetan.

diperbarui 25 Okt 2018, 00:01 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2018, 00:01 WIB
Penculik Anak Autis
Foto: Istimewa

Denpasar - Hadad AD (33) pria asal Waingapu, NTT, yang sempat membuat heboh warga di kawasan Jalan Pulau Saelus, Denpasar, Bali kini telah diamankan Reskrim Polresta Denpasar.

Hasil pemeriksaan sementara, motif dari ulah pelaku menculik ABG autis berinisial AS (17) itu ternyata untuk dikencani.

Menurut informasi dilingkup penyidik Polresta Denpasar, pelaku mengaku dengan jujur bahwa dirinya ingin mengencani korban. Karena itu, pelaku mengiming-imingi korban dengan cara membawa keliling Kota Denpasar.

"Ya pengembangan sementara dia memang mau mengencani korban dengan cara membujuk untuk jalan-jalan," beber sumber di Polresta Denpasar, seperti dikutip dari laman Jawapos. 

Kepada penyidik, pelaku mengaku kerap keluar kosan. Terutama keliling di  kawasan Jalan Kerta Dalem IV No 19 Sidakarya, menuju ke Sesetan.

Saat itulah dia melihat korban sendirian di depan Salon Cantik di Jalan Raya Sesetan, Denpasar. Karena itu dirinya mempunyai niat untuk bertemu lalu ngobrol dengan korban.

"Dari hasil pengembangan, si pria ini tidak tahu bahwa korban ini mengidap autis. Saat diajak jalan-jalan, korban pun ikut dan pelaku langsung menancap gas. Sementara begitu pengakuannya," imbuhnya.

Kapolresta Denpasar Kombes Hadi Purnomo menyatakan, pihaknya sejauh ini masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap pelaku Hasan Halhadat di Mapolresta Denpasar.

Kepada petugas, pelaku mengaku mengajak korban semata-mata untuk diajak jalan-jalan dan mengencaninya.

Baca juga berita Jawapos.com lainnya di sini.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya