Liputan6.com, Jakarta Rina Nose kembali menuai kontroversi di dunia maya, Itu karena unggahan video di akun instagram miliknya @rinanose16, belum lama ini. Dalam video singkat itu Rina Nose tampak menikmati santapan sate dan tempe goreng.
Namun, bukan makanannya yang mengundang komentar netizen. Tapi, cara menyantapnya. Tampak dalam video Rina mengambil makanan dan menyuapi ke mulutnya dengan tangan kiri. Maka, mengalirlah komentar pro dan kontra dari netizen.
Sejak tak lagi berhijab, Rina Nose tak lepas dari kritikan warganet. "Wah terima kasih sekali telah mengajak saya pada kebaikan dengan mengingatkan saya untuk makan dengan tangan kanan," jelas Rina menjawab salah seorang warganet.
Advertisement
"Selama 34 tahun saya makan, baru sekarang ada yg ngasih tau saya kalo makan itu harus pake tangan kanan. Kalo pake tangan kiri berarti makanan syaithon," sambung Rina Nose.
Baca Juga
Sudah Mengingatkan
Agaknya Rina Nose menyindir warganet yang mengoreksi cara makannnya. Buktinya, Rina Nose meminta maaf karena orang-orang di sekitarnya tak ada yang tahu jika makan itu harus pakai tangan kanan.
Rina Nose juga mengajak mendoakan orang-orang yang memiliki keunikan karena mereka tidak bisa makan menggunakan tangan kanan alias kidal.
"Semoga Allah memaklumi keadaan mereka dan melindungi mereka agar tidak memakan makanan syaithon," jelasnya. Maklumlah menurut adab Islam menjalankan aktivitas dianggap lebih sopan jika menggunakan tangan kanan, seperti makan.
Advertisement
Sindiran Makanan Setan
"Sekali lagi terimakasih ya, berkat anda, saya jadi tau kalo makan itu harus pake tangan kanan🙏🏻 ini juga ilmu untuk banyak orang di kolom komen ini yang belum tau bahwa makan itu harus pake tangan kanan," lanjut Rina Nose.
Belum jelas apakah yang terjadi memang Rina Nose terlahir kidal alias beraktivitas selalu menggunakan tangan kiri. Ataukah video yang diunggah Rina pengaturan setting gadget-nya terbalik.
Bisa jadi Rina menggunakan tangan kanan tapi yang terekam seolah tangan kiri sehingga menimbulkan salah paham dan pro kontra.
Sumber: Bintang.com
Penulis: Komarudin