Liputan6.com, Jakarta Nama Raffi Ahmad menjadi salah satu artis yang juga menjadi Youtuber. Raffi bahkan memiliki manajemen sendiri dalam pengelolaan konten-konten menarik. Dia kerap mengunggah konten-konten menarik lewat channel youtubenya, Rans Entartainment. Â
Channel YouTube pun menjadi lahan penghasilan baru yang menjanjikan bagi Raffi Ahmad. Suami Nagita Slavina ini disebut mendapat penghasilan yang cukup besar dari YouTube.
Hal itu pula rupanya yang membuat Billy Syahputra untuk ikut membuat channel youtube. Billy mengaku terkejut saat dberi tahun pendapatan Raffi Ahmad dari YouTube.
Advertisement
Â
Baca Juga
Bocoran Penghasilan
Hal itu diungkapkan Billy Syahputra di channel youtubenya. Billy mengungkapkan awal mulai dirinya ikut membuat channel youtube karena mengetahui pendapatan Raffi Ahmad yang begitu besar dari youtube.Â
“Eh tahu ga sumpah nih ya, gue bikin youtube gara-gara siapa? Ini dia (menunjuk Raffi Ahmad). Pertama gue ditunjukin nominal pendapatan dia," kata Billy.
"Gue kasih tahu ga nominalnya?" tanya Billy ke Raffi.
"Engga usah, udah tahu gede. Orang-orang udah tahu," kata Raffi.
Â
Advertisement
Melongo
Billy pun dibuat melongo saat tahu pendapatan Raffi Ahmad dari youtube.Â
"Jadi semuanya gara-gara A Raffi. Dia waktu itu bilang 'Bil bikin youtube lo, ngapain ga bikin youtube. Ini pendapatan gue sebulan nih dikasih tahu'. Gue kaget 'Ah gila lo'. Terus sebulan kemudian 'hah'. Gokil banget, sebulan lagi (pendapatannya besar)," ucap Billy.
Â
Bikin Channel Youtube
Sejak saat itu Billy mengaku semangat membuat channel youtube. Â
"Akhirnya ya udah bikn youtube," ungkapnya.
Â
Advertisement
Youtube Raffi Ahmad
Rans Entertainment, channel Youtube milik Raffi sudah dibuat sejak 27 Desember 2015. Hingga saat ini, dia sudah memiliki lebih dari 13,9 juta subscriber.
Selama hampir lima tahun berkarya di Youtube, sudah ada lebih dari 1000 video yang diunggah Raffi dan keluarga kecilnya. Dari sekian banyak video Raffi, rata-rata ditonton lebih dari 1 juta kali, dan kerap masuk deretan trending Youtube.
Â
PenghasilanÂ
Dilansir dari Social Blade, ditaksir penghasilan Raffi Ahmad dari Youtube Rans Entertainment mencapai angka $35,2 sampai $562,8 ribu dolar atau setara Rp492 juta hingga Rp7,8 miliar per bulan.Â
Taksiran ini termasuk yang paling tinggi. Penaksiran ini dilihat dari perhitungan jumlah penonton dan iklan yang masuk di setiap videonya. Sedangkan untuk penghasilan pasti yang diperoleh Raffi dari Youtube belum pernah dibeberkan Raffi maupun Nagita.
Â
Advertisement
1,7 Juta Subcribers
Hampir setahun berjalan jumlah subcribers Billy kini mencapai 1,7 juta. Dari 102 video yang sudah diunggah, sudah disaksikan lebh dari 100 juta viewers.
Â
Pendapatan BillyÂ
Blly pun sudah merasakan pendapatan dari youtube. Meski belum sebesar Raffi Ahmad, pendapatan Billy dari youtube per bulannya mencapai 2.800 dolar hingga 44 ribu dolar.
Sumber: Merdeka.com
Advertisement