WhatsApp untuk Android Siapkan Pembaruan Aplikasi agar Lebih Mirip iOS, Apa Saja?

Meta sedang berupaya untuk meningkatkan tampilan dan fungsionalitas WhatsApp secara keseluruhan guna menyelaraskan pengalaman pengguna Android dan iOS.

oleh Dinda Charmelita Trias Maharani diperbarui 02 Jul 2023, 12:00 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2023, 12:00 WIB
Ilustrasi WhatsApp dan aplikasi pesan instan. Dimitri Karastelev/Unsplash
Ilustrasi WhatsApp dan aplikasi pesan instan. Dimitri Karastelev/Unsplash

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini, WhatsApp versi Android telah melakukan berbagai perubahan desain dalam versi beta. Berdasarkan tampilannya, pembaruan aplikasi chatting ini diyakini terinspirasi dari WhatsApp versi iOS. 

Salah satu pembaruan penting yang dimilikinya adalah pengenalan navigation bar di bagian bawah yang mengingatkan pada fitur di iOS. Selain itu, menu konteks didesain ulang untuk pesan juga sedang dalam tahap uji coba. 

Terkini, Meta sedang berupaya untuk meningkatkan tampilan dan fungsionalitas WhatsApp secara keseluruhan guna menyelaraskan pengalaman pengguna.

Selain agar lebih konsisten, langkah ini juga dibutuhkan untuk mendorong persaingannya dengan aplikasi pesan populer lainnya.

Menurut laporan WABetaInfo, rilis terbaru WhatsApp Android versi 2.23.13.16 dan 2.23.13.17 menyertakan petunjuk tentang potensi perubahan pada header aplikasi. Namun, desain ulang tampilan antarmuka ini belum dapat dicoba oleh penguji beta atau pengguna. 

Seperti yang ditampilkan WABetaInfo, action bar berwarna putih akan muncul ketika tema gelap pada aplikasi dinonaktifkan.

Sementara untuk pengguna dark mode, WhatsApp juga tengah mengembangkan warna header lebih gelap, mirip dengan desain versi iOS.

<p>Pembaruan Warna Header WhatsApp. (WABetaInfo)</p>

Adapun perubahan warna ini ditujukan untuk menciptakan konsistensi antara bilah atas dan fitur lainnya pada tampilan antarmuka aplikasi. Selain itu, hal ini akan memberikan pengalaman yang setara bagi pengguna WhatsApp Android dan iOS.

Mengutip informasi dari Gizmochina, Minggu (2/7/2023), penyelarasan dilakukan berdasarkan panduan Material Design 3 Google, untuk mempertahankan pengalaman visual yang menarik. 

Tingkatkan Pengalaman Pengguna

Ilustrasi WhatsApp.  Alexander Shatov/Unsplash
Ilustrasi WhatsApp. Alexander Shatov/Unsplash

Sebagai informasi, WhatsApp untuk Android telah mengalami beberapa perubahan sejak diluncurkan pada tahun 2009. Namun, antarmuka pengguna iOS selalu lebih ramah. 

Tentunya, perubahan yang sedang disiapkan akan menawarkan pengalaman pengguna yang lebih baik di berbagai platformnya. 

Saat ini fitur masih dalam tahap pengembangan sehingga tidak semua penguji Beta dapat mencobanya. Kendati demikian, perusahaan akan memperluas pengujian beta ke pengguna dalam beberapa hari mendatang. 

Setelah itu, fitur akan dirilis secara publik dan antarmuka baru akan diterapkan di seluruh perangkat. 

WhatsApp Hubungkan Bisnis Kecil dengan Lebih Banyak Pelanggan Lewat Fitur Baru

Fitur baru WhatsApp Business yang mampu menghubungkan pebisnis lebih banyak pelanggan
Fitur baru WhatsApp Business yang mampu menghubungkan pebisnis lebih banyak pelanggan (Foto: WhatsApp.

 Belum lama ini, WhatsApp juga mengumumkan kemampuan baru yang memungkinkan lebih dari 200 juta pengguna WhatsApp Business untuk membuat iklan Facebook dan Instagram tanpa akun Facebook.

WhatsApp juga menghadirkan cara baru bagi bisnis untuk terhubung dengan pelanggan secara lebih efisien.

Mulai saat ini, berbagai bisnis kecil di seluruh dunia yang menjalankan seluruh operasinya di WhatsApp akan dapat membuat, membeli, dan menayangkan iklan Facebook atau Instagram secara langsung di dalam aplikasi WhatsApp Business.

Artinya, pemilik bisnis yang memakai WhatsApp Business tidak perlu memiliki akun Facebook untuk bisa mengiklankan produknya di Facebook dan Instagram.

Jangkau Lebih Banyak Pelanggan dengan Cepat

Peluncuran berbagai kemampuan dan fitur baru di WhatsApp Business yang membantu pebisnis jangkau lebih banyak pelanggan.
Peluncuran berbagai kemampuan dan fitur baru di WhatsApp Business yang membantu pebisnis jangkau lebih banyak pelanggan. (Foto: WhatsApp)

Adapun yang dibutuhkan bisnis untuk memulai hanyalah alamat email dan bentuk pembayaran.

Ketika seseorang mengeklik iklan, iklan tersebut akan membuka chat di WhatsApp sehingga mereka dapat mengajukan pertanyaan, menelusuri produk, dan melakukan pembelian.

Iklan ini merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk mendorong calon pelanggan mengirim pesan kepada mereka di WhatsApp.

Cara ini akan membuka peluang baru bagi bisnis kecil yang hanya menggunakan WhatsApp dan membutuhkan cara yang lebih sederhana untuk mulai beriklan.

Infografis Cek Fakta
Infografis Cek Fakta: Kumpulan Hoaks Seputar Covid 19 terbaru yang beredar di WhatsApp (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya