Bila Gagal Dapat De Gea, Ini Alternatif Madrid

Pemain 22 tahun ini merupakan anggota skuat Tenerife.

oleh Thomas diperbarui 27 Mar 2015, 07:46 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2015, 07:46 WIB
David De Gea
David De Gea (AFP/Frederic J. Brown)

Liputan6.com, Madrid- Menjelang berakhir musim 2014-2015, Real Madrid makin sibuk mencari kiper baru setelah sulit merekrut David De Gea. Pemain terbaru yang sedang diamati Madrid adalah Carlos Abad dari Tenerife.

Madrid tengah mencari kiper baru karena Iker Casillas sudah menurun performanya. Casillas kemungkinan akan dilepas Madrid dalam waktu dekat akibat mulai sering membuat blunder.

Buruan utama Madrid untuk menggantikan Casillas sebenarnya adalah De Gea. Petinggi Los Blancos sangat terkesan dengan penampilan De Gea dan ingin membawanya dari Manchester United.

Lanjut di halaman berikutnya

2

Tapi keinginan Madrid sulit terwujud. MU tidak mau melepas De Gea. The Red Devils sedang berusaha memperpanjang kontrak De Gea. MU ingin De Gea bertahan di Old Trafford cukup lama.

Situasi ini membuat Madrid mulai memikirkan alternatif bila De Gea gagal direkrut. Setelah dikaitkan dengan kiper Argentina Augusto Batalla dari River Plate, kini Abad yang masuk radar.

Pemain 22 tahun ini menyambut baik ketertarikan Madrid. Namun Abad memilih fokus bersama Tenerife. "Saya bekerja untuk bermain, disini atau di tim reserve," kata Abad seperti diberitakan Tribalfootball.

Baca Juga

7 Calon Bek Kanan MU Musim Depan

Fantastis, Gaji Messi Rp 19 M per Pekan!

Luca Toni Berutang Rp 24 M pada Gereja

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya