Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, sudah menyiapkan alternatif jika La Liga dilanjutkan dan tiap tim diharuskan bermain tiap tiga hari. Ia disebut-sebut akan membentuk dua tim sekaligus agar bisa tampil maksimal.
Rotasi pemain memang bukan hal yang aneh buat Real Madrid. Liverpool misalnya, pernah mengirimkan skuat cadangan pada lanjutan Piala FA tatkala tim utama tengah berlaga di Piala Dunia Antarklub akhir tahun silam.
Kebiasaan Zidane melakukan rotasi juga terlihat pada musim 2016-2017. Hasilnya, Madrid sukses meraih double winner, takni juara La Liga dan Liga Champions.
Advertisement
Saat ini, Real Madrid masih berkompetisi di tiga ajang berbeda. Selain La Liga dan Liga Champions, tim berjulukan Los Blancos itu juga belum tersingkir di ajang Copa del Rey.
Dengan kualitas tim yang merata, bukan tidak mungkin Zidane bakal membuat tiga tim sekaligus yang fokus pada tiga kompetisi tersebut.
Skema Dua Tim Real Madrid
Skuat Utama
Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Sergio Ramos, Raphael Varane, Ferland Mendy; Casemiro, Toni Kroos, Federico Valverde; Vinicius Junior, Karim Benzema, Eden Hazard
Skuat Alternatif
Alphonse Areola; Sergio Lopez, Eder Militao, Nacho Fernandez, Marcelo; Luka Modric, Isco, Lucas Vazquez; Gareth Bale, Rodrygo, Marco Asensio
Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Gregah Nurikhsani, published 22/5/2020)
Advertisement