Liputan6.com, Florida - Sekitar 980 juta liter cairan radioaktif bocor ke sumber air minum bawah tanah di Florida, Amerika Serikat.
Kebocoran tersebut terjadi setelah sinkhole atau lubang runtuhan menganga di bawah pabrik pupuk fosfat dekat Tampa, lalu menjebol tempat penyimpanan limbah cair.
Limbah tersebut mengadung phosphogypsum atau limbah pabrik pupuk yang mengandung sedikit senyawa radioaktif.
Namun, pihak pupuk fosfat, Mosaic mengatakan, kebocoran tersebut tak berisiko pada masyarakat.
Pihak perusahaan menambahkan, cairan yang terkontaminasi tak sampai ke suplai air minum. Mereka juga sudah mengatasinya menggunakan pompa.
"Air bawah tanah bergerak sangat lambat," kata pejabat Mosaic, David Jellerson, seperti dikutip dari BBC, Sabtu (17/9/2016).
Secara terpisah, Jacki Lopez direktur pusat keanekaragaman hayati atau Center for Biological Diversity di Florida mengatakan, masalahnya tak sesederhana itu.
"Sulit untuk percaya ketika mereka berkata, 'jangan khawatir', sementara faktanya mereka merahasiakannya selama tiga pekan," kata Lopez.
Sinkhole dengan diameter 14 meter di fasilitas New Wales milik Mosaic di kota Mulberry ditemukan oleh staf perusahaan pada 27 Agustus 2016.
Sinkhole itu kemudian mengakibatkan kebocoran di kolam limbah dam cairan yang telah terkontaminasi merembes ke dalam sumber air minum.
Sinkhole di Florida Picu Kebocoran Cairan Radioaktif
Sinkhole dengan diameter 14 meter terbentuk di fasilitas pabrik pupuk, memicu kebocoran kolam limbah.
Diperbarui 17 Sep 2016, 13:58 WIBDiterbitkan 17 Sep 2016, 13:58 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Kata Mutiara Sabar Penuh Makna untuk Menenangkan Jiwa
Anggota Polsek Menteng Kena Patsus Buntut Minta THR ke Pengusaha Hotel
Sutradara Revelation Ungkap Fakta di Balik Keterlibatan Sineas Gravity Alfonso Cuaron
90 Ucapan Idul Fitri 2025 Menyentuh Hati: Romantis, Lucu, hingga Formal
Top 3: Diskon Tarif Tol 20 Persen di Trans Jawa dan Sumatera Mulai Berlaku
iPhone Fold bakal Hadir dengan Baterai Tahan Lama dan Layar Minim Lipatan
Top 3 Islami: Sudah Kerja Keras tapi Tetap Hidup Susah, Adakah Tuntunan Sholat Lailatul Qadar? Simak Gus Baha - Buya Yahya
5 Zodiak Paling Telaten, Siapa yang Paling Sabar dan Ulet?
Cuaca Hari Ini Selasa 25 Maret 2025: Pagi dan Malam Jabodetabek Diperkirakan Berawan
Polisi Perpanjang Masa Tahanan Nikita Mirzani dan Mail Syahputra 40 Hari Kedepan
Bos SEC Singgung Regulasi Kripto di Rapat Perdana
Investasi Emas Vs Deposito: Mana yang Lebih Menguntungkan?