Cara agar Sedekah Subuh jadi Wasilah Hajat Cepat Terkabul, Sudah Dibuktikan Jemaah Syekh Ali Jaber

Syekh Ali Jaber pernah mengatakan bahwa sedekah Subuh dapat mempercepat terkabulnya segala hajat. Namun, ada tata caranya sendiri, bukan sekadar menyisihkan sebagian rezeki kepada orang lain.

oleh Muhamad Husni Tamami Diperbarui 16 Mar 2025, 03:30 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2025, 03:30 WIB
Mendapatkan Naungan di Hari Akhir
Ilustrasi Bersedekah Credit: freepik.com... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ada waktu-waktu yang baik untuk sedekah. Salah satunya sedekah Subuh. Sedekah di waktu ini memiliki banyak keutamaan yang amat dahsyat, di antaranya Allah SWT akan menghapuskan dosa-dosa orang yang sedekah Subuh.

Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya di waktu subuh adalah waktu yang paling utama untuk bersedekah. Karena pada waktu itu, malaikat berdiri di pintu-pintu masjid untuk mencatat orang-orang yang memberi sedekah." (HR Ahmad) 

Pada prinsipnya, Islam memandang sedekah tidak akan mengurangi harta seseorang. Malah sebaliknya, Allah SWT akan melipatgandakan harta-harta yang disedekahkan. Begitu pun dengan sedekah yang dilakukan di waktu Subuh.

Rasulullah SAW bersabda, "Sedekah itu tidaklah mengurangi harta. Tidaklah Allah memutuskan tali seseorang yang memberi sedekah Subuh sebelum ia beranjak dari tempat sholatnya, melainkan Allah akan menambah keberkahan dalam harta, keluarga, dan umurnya." (HR Muslim)

Pendakwah kelahiran Madinah, Syekh Ali Jaber pernah mengatakan bahwa sedekah Subuh dapat mempercepat terkabulnya segala hajat. Namun, ada tata caranya sendiri, bukan sekadar menyisihkan sebagian rezeki kepada orang lain.

Bagaimana cara agar sedekah Subuh dapat hajat cepat terkabul? Simak penjelasannya lebih lanjut.

 

Promosi 1

Saksikan Video Pilihan Ini:

Penjelasan Syekh Ali Jaber

Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber saat berdakwah. (Yayasan Syekh Ali Jaber via YouTube Syekh Ali Jaber)... Selengkapnya

Syekh Ali Jaber mengatakan, jika melakukan sedekah Subuh, maka sebaiknya menyertakan doa setelah melaksanakan amalan tersebut. Berdoa setelah sedekah Subuh akan lebih cepat mengabulkan doa-doa yang dipanjatkan seorang muslim.

“Pengalaman saya, dari semua pelajaran yang saya pelajari, saya menemukan semua waktu sedekah baik, tapi saya menemukan sedekah Subuh itu yang paling baik, yang paling dahsyat, yang paling cepat terkabul hajat kita,” kata Syekh Ali Jaber, dikutip dari YouTube Media Dakwah Hikmah TV, Sabtu (15/3/2025).

“Kenapa sedekah Subuh dahsyat? Karena setiap waktu Subuh, Allah turunkan malaikat. Tugasnya cuma satu, mendoakan orang yang berinfak di waktu Subuh,” ungkap Syekh Ali Jaber.

Syekh Ali Jaber mengatakan, doa yang dipanjatkan setelah sedekah Subuh bisa apa saja, selama memberikan kemaslahatan dunia dan akhirat. Hanya, Syekh Ali Jaber menekankan satu hal saat berdoa setelah sedekah Subuh.

“Tapi kalau boleh saya usulkan satu kali sedekah fokus satu hajat. Bukan Allah tidak bisa, Allah Maha Bisa menolong kita, tapi kita malu. Masa kita sedekah segitu saja tapi kita minta panjang lebar, tolong sesuaikan,” tutur Syekh Ali Jaber.

Dalam praktiknya, sedekah Subuh tidak harus mencari orang yang berhak menerima sedekah pagi-pagi. Sebab, cara seperti ini tidak mudah. Alternatifnya adalah menyediakan kotak amal pribadi di rumah.

“Setiap habis Subuh sebelum berangkat aktivitas, isi (kotak amal dengan) sedekah,” ujar Syekh Ali Jaber.

Pernah Dibuktikan Jemaah Syekh Ali Jaber

Ilustrasi sedekah
Ilustrasi sedekah. (Image by wirestock on Freepik)... Selengkapnya

Syekh Ali Jaber mengatakan bahwa amalan sedekah Subuh sebagai wasilah cepat dikabulkannya hajat seorang muslim telah dibuktikan oleh jemaahnya yang menginginkan keturunan.

“17 tahun mereka tidak punya keturunan, alhamdulillah enam bulan kemudian saya mendapat berita gembira dari mereka. Kabar baik, alhamdulillah istrinya positif hamil,” ceritanya. 

“Sedekah subuh luar biasa, sedikit tapi rutin,” pungkas Syekh Ali Jaber. Wallahu a’lam.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya