6 Perubahan Kecil yang Bisa Mempercantik Interior Rumah, Tidak Perlu Menunggu Lebaran

Penat dengan kondisi tampilan rumah yang itu-itu saja? Anda bisa mencoba trik berikut untuk mempercantik tampilan rumah tanpa terlalu repot.

oleh Rusmia Nely diperbarui 13 Mar 2024, 06:01 WIB
Diterbitkan 13 Mar 2024, 06:01 WIB
8 Tips Rumah Tetap Sejuk Tanpa AC
Ilustrasi Ruangan Rumah. ( dok. Pexels.com / Andrea Davis / https://www.pexels.com/photo/contemporary-room-interior-with-furniture-and-carpet-on-floor-5417293/ / Vriskey Herdiyani )

Liputan6.com, Jakarta - Terlepas dari ukuran, gaya, atau lokasinya, rumah harus menjadi tempat yang nyaman untuk pulang, bersantai, dan menenangkan pikiran. Kenyamanan rumah salah satunya dipengaruhi desain interior. Desain akan memengaruhi mood dan pikiran penghuninya.

Mengutip dari laman falmouth.ac.uk, Rabu, 28 Februari 2024, desain interior biasanya terdiri atas tiga elemen utama. Pertama, elemen fisik dari ruangan itu sendiri seperti warna tembok, wallpaper yang digunakan, bentuk lantai, hingga langit-langit.

Kedua, props atau benda-benda yang diletakkan di dalamnya seperti furnitur, barang-barang dapur, dan alat-alat elektronik. Ketiga, elemen psikologis yang terdampak karena hal-hal seperti warna, komposisi ruangan, bahkan efek khusus yang diberikan untuk suatu ruangan.

Perubahan kecil pada elemen psikologis desain interior rumah akan sangat membantu memperbaiki rutinitas dan kesehatan mental Anda. Dilansir dari apartmenttherapy.com, Molly Torres Portnof, arsitek dan pendiri perusahaan desain interior DATE Interiors, mengatakan bahwa menata gaya rumah tidak memerlukan banyak uang atau tenaga.

"Ini (menata ulang interior rumah) adalah cara yang sangat efektif untuk menghadirkan suasana hangat dan nyaman selama dilakukan dengan niat," kata Portnof.

Kita bisa memulai dengan hal-hal kecil, seperti merombak warna, memberikan tekstur, dan membawa dekorasi baru untuk rumah yang terlihat lebih nyaman dan cantik. Berikut beberapa tips yang bisa diaplikasikan untuk menyegarkan suasana di rumah yang bisa dilakukan sekarang, tak harus menunggu lebaran.

1. Coba Berikan Tekstur pada Tembok Rumah

Untuk membuat rumah nyaman, sedikit tekstur mungkin bisa sangat bermanfaat.

Tekstur Tembok

4 Konsep Desain Interior yang Jadi Tren di Tahun 2023, Cocok Jadi Referensi Rumah Baru
(c) Shutterstock

"Jika Anda ingin menciptakan ruangan yang benar-benar nyaman, Anda harus berhati-hati dalam memadukan kenyamanan tersebut," kata Candace Shure dari Shure Design Studio.

"Variasi adalah kuncinya di sini, dan mempertimbangkan bagaimana Anda ingin menikmati ruangan akan membantu memandu keputusan Anda untuk menambahkan elemen nyaman untuk efek yang maksimal," tambahnya.

Tembok yang bertekstur juga dapat meningkatkan daya tahan dinding dan menutupi retakan atau noda. Desainer interior Christine Vroom merekomendasikan cat bertekstur seperti kulit jeruk untuk tahap awal perubahan.

2. Coba Pencahayaan yang Berlapis

Perpaduan pencahayaan bisa menjadi ide cemerlang yang membuat rumah terasa segar. Pencahayaan yang berlapis adalah penggunaan beberapa jenis lampu pada ruangan untuk menciptakan kesan yang berbeda-beda. Selain itu, usahakan warna dan temperatur lampu yang Anda miliki sama.

"Saya merekomendasikan untuk memeriksa dan memastikan semua suhu pencahayaan di rumah Anda sama," rekomendasi Alina Wolhardt dari perusahaan Wolf in Sheep Design yang berbasis di Boston.

"Kuncinya adalah lampu dengan tipe suhu 2700K untuk cahaya yang hangat. Anda juga perlu untuk memasang dimmer (alat peredup cahaya pada lampu), yang merupakan hal yang cukup sederhana namun baik jika dilakukan."

3. Tambahkan Tanaman Hias

Trik Menciptakan Interior Vintage di Rumah, Terapkan 5 Elemen Ini Yuk!
(c) Shutterstock

Tanaman hias tidak hanya dapat meningkatkan kesehatan mental dan kualitas udara, tetapi juga dapat memberikan kesan tampilan rumah yang menenangkan.

"Anda tidak perlu berlebihan, tapi pilihlah salah satu sudut rumah yang berpotensi untuk ditaruh tanaman atau pohon kecil yang menarik," kata Wolhardt.

Sebagai permulaan, bisa dimulai dengan kaktus atau lidah mertua yang mudah untuk dirawat. Jika ingin terlihat lebih mewah, Anda bisa menaruh bonsai sebagai tanaman dan juga hiasan.

 

4. Sederhanakan Pilihan Warna

Dari merangsang produktivitas hingga menciptakan rasa tenang, warna dapat memainkan peran utama dalam keseluruhan suasana rumah Anda. Dalam hal menjaga kenyamanan, desainer Linda Hayslett mendorong Anda untuk meminimalkan warna.

"Perubahan yang mudah dilakukan untuk membuat rumah Anda terasa nyaman – tanpa berlebihan atau melakukan konstruksi besar – adalah dengan memilih dua hingga tiga warna yang memiliki corak serupa dan hanya menggunakan warna-warna tersebut untuk furnitur dan aksesori sehingga tidak ada warna yang keluar dari skema," sarannya.

Untuk kombinasi anti-gagal, Hayslett sangat merekomendasikan untuk memadukan warna krem dengan cokelat. Anda juga dapat mengeksplorasi warna-warna untuk ruangan sebab komponen interior ini yang paling mudah diganti.

5. Tampilkan Koleksi Anda

7 Potret Rumah Ari Lasso, Punya Koleksi Piringan Hitam Banyak
Rumah Ari Lasso (Sumber: Instagram/ari_lasso)

Ini mungkin adalah ide perubahan desain interior termudah. Daripada menaruh barang-barang koleksi di gudang atau di dalam laci, Anda bisa tampilkan koleksi untuk menunjukkan kepribadian Anda. Jessica Shaw dari The Turett Collaborative mengatakan hal seperti ini adalah langkah yang sangat cerdas jika Anda memiliki koleksi piringan hitam, vas, atau apa pun. 

"Pengelompokan hal-hal yang Anda sukai akan memperdalam apresiasi Anda terhadap hal-hal tersebut dan menciptakan rasa ingin tahu pada mereka yang mengunjungi rumah Anda," kata Shaw.

"Kenyamanan seperti ini adalah salah satu yang terbaik, karena meningkatkan kehangatan emosional dan fisik."

Cobalah untuk mengatur barang koleksi Anda dengan cara yang menarik secara visual. Jika bingung menata letak yang bagus, Anda tidak akan salah dengan mengaplikasikan Rule of Three. Aturan ini merujuk kepada prinsip bahwa apapun yang dipasangkan bertiga akan selalu terlihat menarik.

 

6. Pajang Hasil Karya Anda

Sebuah gambar mungkin bernilai ribuan kata, tetapi dinding yang dipenuhi foto dan potongan pribadi dapat menjadi permadani kisah hidup. "Menambahkan karya seni atau gambar yang bermakna bagi pemilik rumah adalah cara instan untuk membuat ruangan menjadi nyaman,"kata Emily Del Bello, pendiri Emily Del Bello Interiors yang berbasis di New York.

Telusuri jalan kenangan dengan membuat dinding galeri untuk momen favorit atau pajang beberapa barang unik yang Anda punya, seperti jersey bola atau almamater kampus yang sudah tidak pernah dipakai lagi. Hasilnya, kini Anda memiliki ruangan yang sama namun dengan sentuhan berbeda yang lebih personal dan nyaman.

Infografis desain-desain interior rumah
Infografis desain-desain interior rumah yang bisa menjadi ide untuk menata kembali rumah Anda. (Dok: Liputan6/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya