Tarawih Perdana di Masjid Raya, Djarot Ceramah Soal Islam Damai

Djarot juga mengajak para jemaah untuk menjalankan ibadah puasa dengan hati yang bersih.

oleh Ika Defianti diperbarui 26 Mei 2017, 20:02 WIB
Diterbitkan 26 Mei 2017, 20:02 WIB
20161013-Wagub Djarot Resmikan RPTRA Pinang Pola-Jakarta
Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat bersama istrinya Happy Farida dan kedua putrinya melaksanakan salat tarawih pertama di Masjid Raya Hasyim Asy'ari.

Djarot yang kompak mengenakan pakaian putih dengan keluarganya tiba pukul 19.15 WIB langsung bergabung dengan jamaah lainnya.

Saat memberikan ceramah, Mantan Wali Kota Blitar tersebut mengajak seluruh jemaah untuk menjadi kaum muslim yang cinta kedaiman. Selain itu dia juga mengajak para jemaah untuk menjalankan ibadah puasa dengan hati yang bersih.

"Islam itu cinta kasih, Islam itu penyayang, Islam itu penyabar. Semoga kita dapat menerapkan Islam yang rahmatan lilalamain," ucap Djarot, Jumat (26/5/2017).

Pemerintah melalui Kementerian Agama telah menggelar sidang isbat. Hasilnya, pemerintah menetapkan awalRamadan 1438 Hijriah pada Sabtu 27 Mei 2017.

"Di awal sidang isbat kami mendapat laporan setidaknya empat titik berhasil melihat hilal. Maka, seluruh peserta sidang bersepakat bahwa malam ini kita memasuki 1 Ramadan dan besok pagi Sabtu 27 Mei kita mengawali puasa Ramadan tahun ini," kata Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Sidang isbat penentuan awal Ramadan ini dihadiri duta besar negara-negara sahabat, DPR, Mahkamah Agung, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), serta Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN).

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya