Antisipasi Pemudik, Polisi Siapkan 2 Skenario Saat Arus Balik Lebaran 2021

Tahun ini, pemerintah memang telah memutuskan untuk melarang masyarat untuk mudik

oleh Arief Aszhari diperbarui 14 Mei 2021, 08:02 WIB
Diterbitkan 14 Mei 2021, 08:02 WIB
Kendaraan Padati Puncak Arus Balik Lebaran 2019
Kendaraan terjebak kemacetan saat melintasi Tol Cipali arah Cikampek di Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Menjelang berakhirnya libur lebaran, ruas jalan tol menuju Jakarta pada H+3 semakin dipadati pemudik dan diperkirakan merupakan puncak arus balik 2019. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Tahun ini, pemerintah memang telah memutuskan untuk melarang masyarakat untuk mudik. Hal tersebut guna menurunkan angka penyebaran virus Corona Covid-19 yang masih mewabah dan belum terlihat tanda-tanda untuk lenyap dari Indonesia.

Meskipun begitu, banyak masyarakat yang juga nekat melakukan mudik. Tercatat, dalam periode 1 – 10 Mei 2021, tercatat sekitar 1,2 – 1,6 juta jiwa masyarakat Indonesia yang melakukan mudik baik melalui jalur darat, laut maupun udara.

Hal ini tentunya menjadi perhatian pihak kepolisian, sehingga mulai menyiapkan skenario terutama untuk mengantisipasi arus balik usai Lebaran.

“Mengantisipasi arus balik, maka kami sudah menyiapkan skenario baik yang sifatnya contra flow atau yang sifatnya one way,” ungkap Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes. Pol. Sambodo Purnomo Yogo.

Ia menerangkan, untuk skenario contra flow pihak kepolisian akan membuka jalur dari KM 65 sampai dengan KM 28 atau jika dapat diperpanjang maka bisa sampai KM 5. Namun, hal tersebut tentunya atas koordinasi bersama dengan Korlantas Polri.

“Kalau itu tidak menolong juga, tentu atas koordinasi dengan pihak Korlantas, maka kita akan melaksanakan one way. Biasanya, dari tol Cikampek sampai ke Jakarta atau bahkan mulai dari Kalikangkung, Semarang, seperti dua tahun lalu. Tapi, semuanya tentu berdasarkan atensi dan perintah dari Korlantas Polri,” imbuhnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Pengamanan

Selain menyiapkan skenario untuk mengantisipasi arus balik, pihak kepolisian juga akan menyiapkan pengamanan di sejumlah tempat wisata pada saat Lebaran.

“Selain nantinya ada ketentuan pembelian tiket secara online dan kapasitas pengunjung sebanyak 30 persen. Pihak Ditlantas Polda Metro Jaya juga akan melakukan penjagaan di titik menuju akses wisata, jika memang sudah penuh maka aksesnya akan ditutup,” pungkasnya.

Infografis Kiat Makan Sehat Kala Lebaran

Infografis Kiat Makan Sehat Kala Lebaran
Infografis Kiat Makan Sehat Kala Lebaran (Liputan6.com/M. Iqbal)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya