Balita Pasien Corona COVID-19 di Yogyakarta Sembuh

Dengan kesembuhan balita tiga tahun itu, maka jumlah pasien positif Corona COVID-19 di DIY masih ada tiga orang.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 20 Mar 2020, 12:15 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2020, 12:15 WIB
RSUP DR. Sardjito
Ruang isolasi untuk penanganan Corona COVID-19 di RSUP Dr. Sardjito (Switzy Sabandar/Liputan6.com)

Liputan6.com, Yogyakarta Balita berusia tiga tahun yang menjadi pasien pertama Corona COVID-19 di Yogyakarta akhirnya dinyatakan sembuh. Setelah menjalani dua kali tes dengan hasil negatif, yang artinya sudah tidak ada virus di dalam tubuhnya, balita itu diizinkan kembali ke rumah.

“Hari ini dinyatakan sembuh,” ujar Berty Murtiningsih, juru bicara Pemprov DIY untuk penanganan Corona COVID-19, Jumat (20/3/2020).

Meskipun sudah dinyatakan sembuh, orangtua balita tetap diberikan edukasi untuk tetap meningkatkan imunitas dengan pola hidup sehat, tetap mengikuti imbauan pemerintah membatasi diri berkumpul dan keluar rumah.

Ia juga meminta balita dan keluarganya tetap melakukan isolasi mandiri dan dalam pengawasan RSUP Dr. Sardjito. Jika ada hal yang ingin ditanyakan, maka bisa menghubungi rumah sakit tersebut.

Dengan kesembuhan balita tiga tahun itu, maka jumlah pasien positif Corona COVID-19 di DIY masih ada tiga orang. Mereka adalah guru besar UGM yang merupakan pasien kedua dan dirawat di RUSP Dr. Sardjito Yogyakarta, laki-laki berusia 50 tahun yang dirawat di RSUD Panembahan Senopati Bantul, dan laki-laki berusia 60 tahun dirawat di RSUD Kota Yogyakarta.

Saat ini, terdapat 18 pasien dalam pengawasan (PDP) dan tiga orang positif Corona COVID-19 di DIY. Rumah sakit rujukan di DIY untuk penanganan corona COVID-19, meliputi RSUP Dr. Sardjito, RS Panembahan Senopati Bantul. RSUD Wates, dan RSUD Kota Yogyakarta.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Simak Video Pilihan Berikut

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya