Chris Martin dkk Berikrar Konser Coldplay Tahun 2022 Bakal Ramah Lingkungan

Sebelum menggelar tur, Coldplay sempat berkonsultasi dengan pakar isu lingkungan.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 15 Okt 2021, 15:40 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2021, 15:40 WIB
Aksi Panggung Chris Martin di Berbagai Pertunjukan Coldplay
Sebelum menggelar tur, Coldplay sempat berkonsultasi dengan pakar isu lingkungan. (AP Photo/ Star Max 2)

Liputan6.com, London - Band Coldplay yang diawaki Chris Martin dkk menegaskan komitmen mereka untuk ikut melindungi bumi. Dilansir dari Ace Showbiz, Jumat (15/10/2012), grup ini mengumumkan ada hal berbeda dalam tur dunia "Music of The Spheres" yang bakal digelar tahun depan.

Tur konser ini, dinyatakan akan menjadi yang paling ramah lingkungan dibandingkan perhelatan serupa yang mereka gelar sebelumnya.

Pelantun "Paradise" ini berikrar untuk memangkas emisi CO2 hingga 50 persen, dibandingkan dengan tur mereka sebelum ini, diwartakan BBC. Nantinya, rider konser juga akan memuat permintaan yang berkaitan dengan tujuan ini.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Kesadaran soal Krisis Iklim

Aksi Panggung Chris Martin di Berbagai Pertunjukan Coldplay
Penampilan vokalis Coldplay, Chris Martin. (Felipe Dana/AP/dapd)

Target ini tak diambil asal-asalan, melainkan lewat konsultasi dengan pakarnya.

"Kami sangat sadar bahwa planet ini tengah mengalami krisis iklim. Jadi kami menghabiskan waktu dua tahun terakhir berkonsultasi dengan pakar lingkungan untuk membuat tur ini sebisa mungkin berkelanjutan, dan paling penting, mendorong potensi turnya ke depan," tutur grup ini dalam pernyataannya.


Komitmen Penuh

Coldplay
Coldplay (AP Photo)

Coldplay sadar bahwa usaha mereka ini mungkin tak akan langsung berhasil 100 persen. "Kami tak akan tepat di semua hal, tapi kami berkomitmen untuk melakukan semua yang kami bisa, dan membagikan apa yang kami pelajari," ujar mereka.


Mulai Maret 2022

[Bintang] Kaleidoskop Bintang 2017: 8 Konser Artis Dunia yang Paling Mengguncang
Konser Coldplay. (KEVIN WINTER/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP)

Pernyataan ini ditutup dengan ucapan, "Ini adalah pekerjaan yang berkelanjutan, dan kami sangat bersyukur dengan semua bantuan yang kami terima hingga sekarang. Bila kalian ingin datang ke konser dan bernyanyi bersama kami, kami sangat bersemangat untuk bertemu kalian."

Tur konser ini akan mulai digelar di Costa Rica pada 19 Maret. Grup yang baru-baru ini berkolaborasi dengan BTS tersebut kemudian melanjutkan perjalanan ke Republk Dominika, Meksiko, Amerika Serikat, Jerman, Polandia, Prancis, Belgia, dan Inggris.


Kepedulian Coldplay

Coldplay diketahui sangat berkomitmen tentang isu lingkungan. Sebelum ini, mereka pernah menyatakan tak akan menggelar tur lagi sebelum bisa menemukan cara untuk melakukannya secara ramah lingkungan.

Coldplay juga menyisihkan 10 persen pendapatan album Music of the Spheres untuk Grantham Institute – Climate Change and Environment yang fokus mengkaji masalah lingkungan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya