UMKM Ingin Punya Kantor di Senopati dengan Harga Murah? Coba di Sini!

Legalize.IDN menawarkan solusi berupa layanan Virtual Office di Senopati dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu hanya Rp 2 juta per tahun.

oleh Arthur Gideon diperbarui 26 Okt 2024, 20:15 WIB
Diterbitkan 26 Okt 2024, 20:15 WIB
Legalize.IDN, penyedia jasa legalitas bisnis memindahkan kantor ke kawasan Senopati, Jakarta Selatan. (Dok Legalize.IDN)
Legalize.IDN, penyedia jasa legalitas bisnis memindahkan kantor ke kawasan Senopati, Jakarta Selatan. (Dok Legalize.IDN)

Liputan6.com, Jakarta - Legalize.IDN menawarkan solusi berupa layanan Virtual Office di Senopati dengan harga yang sangat terjangkau. Legalize.IDN merupakan perusahaan penyedia jasa legalitas bisnis pelaku usaha mikro kecil dan dan menengah (UMKM).

Founder dan CEO Legalize.IDN Azmi Saifuddin menjelaskan, pentingnya bagi UMKM untuk tetap berkompetitif di tengah ketatnya persaingan bisnis. Adanya kantor di lokasi yang prestisius menjadi salah satu poin dalam persaingan ini.

Untuk itu Legalize.IDN  menawarkan solusi berupa layanan Virtual Office di Senopati dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu hanya Rp 2 juta per tahun. Lokasi Virtual Office juga merupakan kantor pusat dari Legalize.IDN  dengan alamat Jl. Wolter Monginsidi No.107A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

 

"Branding mahal yang melekat pada kawasan Senopati seringkali menjadi tantangan bagi usaha kecil yang ingin memperoleh alamat bergengsi tanpa mengeluarkan biaya yang besar," tutur Azmi Saifuddin dalam keterangan tertulis, Sabtu (26/10/2024).

Dengan adanya Virtual Office yang tawarkan oleh Legalize.IDN, pelaku usaha tidak hanya mendapatkan alamat bisnis di kawasan strategis, tetapi juga berbagai keuntungan lainnya seperti fasilitas penerimaan surat, penanganan telepon, serta penggunaan ruang meeting sesuai kebutuhan.

Ini menjadikan Virtual Office dari Legalize.IDN pilihan tepat bagi UMKM yang ingin tetap terlihat profesional di mata klien dan mitra bisnis mereka tanpa harus mengeluarkan biaya besar.

"Kami ingin membantu para pelaku usaha terutama UMKM untuk tetap bisa memiliki alamat bisnis yang bergengsi di kawasan seperti Senopati, meskipun dengan budget yang terjangkau. Dengan Virtual Office dari Legalize.IDN, kami menawarkan solusi bagi para pengusaha yang ingin terlihat profesional tanpa harus terbebani biaya operasional yang besar," jelasnya.

Mempermudah Akses

Legalize.IDN, penyedia jasa legalitas bisnis memindahkan kantor ke kawasan Senopati, Jakarta Selatan. (Dok Legalize.IDN)
Legalize.IDN, penyedia jasa legalitas bisnis memindahkan kantor ke kawasan Senopati, Jakarta Selatan. (Dok Legalize.IDN)

Selain memberikan layanan Virtual Office, lokasi baru Legalize.IDN yang berada di jantung bisnis Jakarta, dekat dengan Central Business District Sudirman dan Kuningan, diharapkan dapat mempermudah akses bagi klien dan meningkatkan intensitas komunikasi tim paralegal dan sales dalam mendukung kebutuhan bisnis klien.

Dengan ini, Legalize.IDN tidak hanya menyediakan layanan legalitas bisnis, tetapi juga mendukung UMKM untuk terus tumbuh dan berkembang, tanpa terbebani biaya sewa kantor fisik yang mahal di kawasan elit.

Untuk diketahui,  Legalize.IDN adalah penyedia jasa legalitas bisnis yang telah membantu lebih dari 2.600 pelaku usaha mikro dan menengah, dengan layanan seperti pembuatan PT/CV, perjanjian kerja sama, hingga kontrak bisnis.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya