Liputan6.com, Mymengsingh - Setidaknya 17 orang tewas terinjak-injak saat berebut baju gratis, Jumat (10/07/2015), di sebuah pabrik di kota Mymengsingh, Bangladesh, kata polisi seperti dikutip dari Bangkok Post.
Mereka saling injak-menginjak saat ratusan orang mulai memaksa masuk ke area pabrik lewat pintu kecil.
"Sejauh ini, kami menemukan 17 jenazah. Kebanyakan mereka yang mati adalah yang miskin, perempuan tua, dan cacat," kata Moinul Haque Kepala Polisi Mymengsingh kepada media.
Salah seorang polisi senior lainnya, Kamrul Islam mengatakan bahwa kemungkinan besar jumlah orang tewas lebih banyak. "Beberapa sudah diambil sanak keluarganya sebelum polisi tiba di lokasi."
Pemilik pabrik dan 6 orang lainnya telah ditahan karena dianggap lalai menjaga keselamatan umum, kata Kamrul.
Polisi mengatakan lebih dari 1.500 orang berkumpul di depan pabrik semenjak subuh. Mereka datang setelah mendengar pengumuman bahwa akan ada pembagian amal berupa baju gratis. Kebanyakan orang kaya Bangladesh sering mengadakan amal baju gratis saat bulan puasa.
Insiden yang sama pernah terjadi di kota Tangail, Bangladesh, tahun 2002. Saat itu 40 orang tewas terinjak-injak. (Ein)
17 Tewas Terinjak Saat Pembagian Baju Gratis di Bangladesh
17 orang tewas terinjak saat pembagian amal baju gratis.
diperbarui 10 Jul 2015, 12:29 WIBDiterbitkan 10 Jul 2015, 12:29 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Istana Ungkap Deretan Program Prabowo yang Sudah Berjalan Jelang 100 Hari Kerja
Sinopsis Film 'Rumah Teteh: Story of Helena', Tayang 13 Februari 2025
Bolehkah Baca Al-Qur’an Digital di HP Tanpa Wudhu? UAS dan Habib Novel Menjawab
Negosiasi Buntu, Warga Blokir Akses Pintu TPA Tanjungrejo Kudus
Prabowo: Kebijakan yang Saya Keluarkan untuk Rakyat, Tak Ada Kepentingan dan Orientasi Lain
3 Daerah di Indonesia yang Daratannya Lebih Rendah dari Lautan
Bulan Kesiangan, Ini Waktu terbaik untuk Melihatnya
Belum Disepakati Kabinet Israel, Gencatan Senjata di Gaza Masih Menggantung?
Bolehkah Umrah jika Belum Haji? Begini Jawaban Jelas dan Tuntas Gus Baha
Makan Bergizi Gratis Kembali Jadi Sorotan, Usai Wacana Pembiayaan dari Zakat
3 Pemain yang Layak Jadi Andalan Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2025: Demi Rebut Tiket Piala Dunia
Resik Kagungan, Masyarakat Cungking Banyuwangi Teguh Jaga Tradisi Leluhur