Top 3: Vampir 'Bergentayangan' di Malawi Bikin Staf PBB Takut

Ditariknya staf PBB yang bertugas bermula dari kabar kematian lima orang warga setempat, yang tiba-tiba tewas akibat dihisap darahnya.

oleh Alexander LumbantobingKhairisa FeridaTeddy Tri Setio Berty diperbarui 12 Okt 2017, 09:00 WIB
Diterbitkan 12 Okt 2017, 09:00 WIB
Wanita Malawi
Ilustrasi kaum wanita Malawi berjualan di distrik Salima. (Sumber Wikimedia Commons)

Liputan6.com, Jakarta - Tak sedikit orang menduga keberadaan vampir hanya ada dalam hikayat masa lalu. Namun, hingga kini tak sedikit orang yang percaya bahkan takut tentang si makhluk penghisap darah manusia itu. 

Maka selentingan keberadaan vampir di Malawi yang membuat staf PBB ditarik itu pun menyedot perhatian dunia dan juga pembaca Liputan6.com kanal Global pada Kamis (12/10/2017) pagi.

Selain itu, keberadaan babi yang tidak biasa juga mengundang penasaran pembaca. Peternakan babi di Kamboja mengunggah foto babi-babi kekar yang seperti sosok hewan film animasi.

Kisah kegeraman Melania Trump juga menjadi perhatian pembaca. First Lady Amerika Serikat itu dikabarkan kesal mendengar mantan istri Trump minta disebut sebagai First Lady.

Berikut adalah Top 3 Global selengkapnya:

 

1. Beredar Isu Vampir Penghisap Darah, PBB Tarik Staf di Malawi

Ilustrasi vampir (i-Stock)

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dilaporkan telah menarik stafnya dari dua distrik di wilayah Malawi Selatan. Penarikan staf tersebut bukan tanpa alasan. Isu kehadiran vampir di wilayah tersebut adalah alasannya.

Dikutip dari laman Guardian, Selasa 10 Oktober 2017, isu adanya hantu vampir di Malawi bagian selatan kian merebak dan membuat resah warga.

Masyarakat setempat diketahui masih mempercayai sesuatu hal yang berkaitan dengan ilmu sihir dan mistis. Padahal, sudah banyak lembaga bantuan dan LSM internasional yang bermukim di sana.

Selanjutnya...

 

2. Heboh Penampakan Babi Berotot Kekar di Kamboja, Mutan?

Karena harga babi bergantung kepada berat, maka babi yang berotot memberikan keuntungan lebih besar. (Sumber Facebook/DUROC.CAMBODIA)

Baru-baru ini dunia maya dikejutkan dengan foto dan video viral yang menayangkan babi-babi kekar di suatu peternakan Kamboja. Pihak peternakan tersebut mengunggahnya melalui Facebook.

Dalam tayangan, beberapa ekor babi tampak kekar berotot. Namun, tampilan itu justru mengundang sejumlah kritikan dari warganet.

Kegusaran pemirsa terutama karena babi-babi kekar itu seperti kesulitan berjalan. Badan pembela hak hewan PETA menuduh bahwa babi-babi itu telah mengalami rekayasa genetik.

Melalui blog, kelompok itu bahkan menyebutnya "babi-babi mutan" atau "Okja di dunia nyata."

Selanjutnya...

 

3. Mantan Istri Donald Trump Mengaku 'First Lady', Melania Meradang

Ivana, mantan istri Donald Trump (Photo by Michael Zorn/Invision/AP, File)

Ivana Marie Trump (68) memang telah lama berpisah dari Donal Trump (71). Pasangan ini bercerai pada tahun 1992 setelah dikaruniai tiga anak, Donald Trump Jr, Ivanka dan Eric.

Meski tak lagi bersama, hingga hari ini, Ivana masih terus dikaitkan dengan sosok Trump. Bahkan 'Trump' masih melekat pada nama perempuan keturunan Ceko-Amerika tersebut.

Teranyar, Ivana diwawancara dalam program Good Morning America yang ditayangkan ABC. Kehadirannya dalam rangka mempromosikan bukunya yang berjudul "Raising Trump".

Selanjutnya...

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya