Liputan6.com, Jakarta Sarapan atau mengonsumsi makanan di pagi hari merupakan tindakan yang sangat penting untuk menjamin kesehatan sekaligus kekuatan tubuh dalam menjalankan aktivitas selama seharian penuh.
Bahkan sejumlah informasi yang beredar beberapa tahun terakhir mensinyalir besarnya kemungkinan seseorang turun berat badannya jika tidak pernah melewatkan sarapan.
Tidak heran jika banyak orang dengan berat badan berlebih menjadikan sarapan pagi suatu keharusan dalam diet mereka agar saat siang hingga malam tidak terlalu lapar.
Ada banyak jenis makanan dan minuman yang dijadikan sarapan andalan orang diet. Mereka rutin mengonsumsi ini dengan harapan dapat mengurangi rasa lapar di siang dan malam hari.
Sayangnya tidak semua jenis makanan dan minuman yang umumnya disantap saat sarapan menurunkan berat badan. Beberapa jenis makanan dan minuman justru memungkinkan berat badan bertambah.
Berikut 5 makanan dan minuman sarapan pagi yang ternyata lebih menggendutkan daripada cokelat, seperti dilansir dari Self.com, Rabu (18/1/2017).
Granola bar
Kudapan nikmat ini memang terkesan sehat karena umumnya terbuat dari kacang-kacangan, buah dan gandum yang kaya akan kandungan fiber dan protein. Namun perlu diketahui bahwa granola bar yang biasa ditemukan di supermarket sudah dicampur dengan kandungan gula yang kadarnya hampir sama dengan yang ada dalam cokelat.
Yogurt
Sarapan bertekstur kental ini juga kerap menjadi andalan orang-orang yang sedang diet. Sekarang yogurt hadir dalam banyak rasa dan hal tersebut membuktikan bahwa sarapan jenis ini pembuatannya melibatkan gula dalam jumlah banyak.
Muffin
Muffin sering dijadikan andalan santapan pagi karena dianggap sama saja dengan mengonsumsi roti. Kandungan gula yang ada dalam muffin hampir sama dengan yang ada dalam cokelat.
Pancake
Pancake paling enak jika disantap dengan maple syrup, cokelat yang sudah dilelehkan, madu dan pemanis lainnya. Pemanis tersebut pasalnya mengandung gula dalam kadar banyak dan ini tentunya jadi penghambat diet.
Sereal
Sama halnya dengan pancake, sereal juga kerap dikombinasikan dengan susu dan juga pemanis lainnya yang mengandung gula dalam kadar berlebih.
5 Sarapan Enak yang Ternyata Merusak Diet
Tidak semua makanan dan minuman andalan orang diet di pagi hari menyehatkan atau mendukung program penurunan berat badannya.
diperbarui 18 Jan 2017, 11:00 WIBDiterbitkan 18 Jan 2017, 11:00 WIB
Tidak semua makanan dan minuman andalan orang diet di pagi hari menyehatkan atau mendukung program penurunan berat badannya.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menentukan Sampel Penelitian dengan Tepat, Pelajari Teknik dan Rumusnya
Cara Cek Tagihan Air PDAM dengan Mudah dan Cepat
Apa Itu Penetrasi Internet Adalah: Definisi, Perkembangan, dan Dampaknya di Indonesia
Cara Menghitung Tekanan Hidrostatis, Ini Rumus, Contoh Soal, dan Penerapannya
Penonton Jebolan SUGBK Turun 7.500 Orang di Laga Timnas Indonesia vs Jepang, Laga Semakin Kondusif
Doa Buka Puasa Sunnah dalam Bahasa Arab dan Artinya, Ungkapan Rasa Syukur
Apakah Lobster Baik untuk Kesehatan atau Berbahaya bagi Kolesterol? Ini Kata Ahli
Ombudsman Usul Prabowo Bentuk Badan Baru Urus Tata Kelola Sawit
Cara Daftar Program Keluarga Harapan Lengkap, Maksimalkan Bantuan Sosial
Cara Baru Atasi Daging Ayam Berdarah Tanpa Air Cuka, Hasilnya Empuk dan Sempurna
Benarkah Nasi Padang dan Warteg Bisa Jadi Pilihan Makanan Sehat? Begini Kata Pakar Gizi
Bagaimana Cara Menjaga Gula Darah agar Tidak Naik? Simak Tips Sehat dari Ahli Gizi