Liputan6.com, Jakarta - Proyek Monorel oleh PT Jakarta Monorail hingga kini tak kunjung menunjukkan perkembangan. Bahkan, masih dalam tahap pengkajian rencana bisnis (bussines plan).
Belum selesai mengurus Monorel, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi dan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok justru sedang mempelajari moda transportasi monorel baru bernama Metro Kapsul.
"Tadi Pak Gubernur malah tunjukkan design yang baru, namanya Metro Kapsul. Ini yang baru mau kita pelajari," ujar Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Senin (17/3/2014).
Ia mengaku Metro Kapsul memilik nilai investasi yang lebih murah dan Pemprov DKI dapat berinvestasi sendiri. Selain itu, moda transportasi tersebut dapat mengangkut lebih banyak penumpang.
Dari sisi perbandingan penumpang dengan Monorel PT JM, menurut Ahok, Metro Kapsul mampu mengangkut 1.800 penumpang perjam. Selain itu, tiang penopang yang dibutuhkan lebih sedikit. Ahok pun mengaku jika Metro Kapsul hampir sama dengan monorel yang akan dibangun di Bandung.
"Itu swasta dan yang mau dibangun di Bandung. Pak Gubernur suruh aku pelajarin. Baru tadi dikasih. Tadi diajak ke ruangannya. Pak Jokowi juga pelajarin," kata Ahok.
Namun, ketika dikonfirmasi Jokowi enggan menyebutkan investor baru yang menawarkan Metro Kapsul kepadanya. Apakah Metro Kapsul bakal menggantikan monorel dari PT Jakarta Monorail (JM) yang terancam batal?
"Ada monorel yang lebih murah, itu aja. Nanti kita lihat barangnya. Swastanya belum bisa disebut. Baru saya suruh pelajari oleh pak wagub," kata Jokowi.
Jokowi Ganti Monorel dengan Metro Kapsul?
"Tadi Pak Gubernur malah tunjukkan design yang baru, namanya Metro Kapsul. Ini yang baru mau kita pelajari," ujar Ahok.
diperbarui 18 Mar 2014, 00:03 WIBDiterbitkan 18 Mar 2014, 00:03 WIB
Jokowi berharap, monorel dapat segera meluncur di 2 rute di Jakarta, yakni Taman Anggrek-Kampung Melayu (blue line) dan rute Sudirman-Dukuh Atas hingga Pejompongan (green line).(Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jarang Diketahui, Mbah Moen Ungkap Karomah Dahsyat Syaikh Abdul Qadir al-Jilani
Quick Count Pilkada Garut, Anak Kapolda Metro Jaya Menang Telak
KPU RI: Penghitungan Suara Resmi Pilkada Dilakukan Berjenjang, Ini Jadwalnya
Link Live Streaming Liga Champions, Kamis 28 November 2024 di SCTV dan Vidio: Ada Aston Villa vs Juventus
3 Rekrutan Wajib Ruben Amorim untuk Dongkrak Performa Manchester United
Gereja Blenduk, Bangunan Bersejarah Paling Ikonis di Semarang
Paslon ARUS Unggul Versi Exit Poll di Pilkada 2024 Papua Barat Daya
Anshar Ahmad Yakin Sudah Menang Berdasarkan Exit Poll
Paslon WALI Klaim Menang Mutlak di Pilkada Kota Malang 2024 versi Real Count
Perusahaan Ini Luncurkan Aplikasi Pembayaran Mata Uang Kripto Pertama di Dunia
Hasil Quick Count: Anak Petani Tumbangkan Dinasti di Banten
Unggul 80 Persen Suara Hasil Quick Count di Pilgub Lampung, Mirza Akui Sempat Kaget