KA Jayabaya Anjlok di Batang, Perjalanan 455 Penumpang Tertunda

Untuk mengatasi perjalanan 455 penumpang ini, PT KAI mengirimkan KA Kaligungmas untuk mengangkut penumpang KA Jayabaya.

oleh Edhie Prayitno Ige diperbarui 03 Feb 2015, 20:55 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2015, 20:55 WIB
Ilustrasi Garis Polisi
Ilustrasi Garis Polisi (Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Semarang - 455 Penumpang Kereta Jayabaya jurusan Jakarta-Malang harus rela terlambat sampai tujuan selama beberapa jam. Hal itu disebabkan karena mengalami anjlok di Batang, Jawa Tengah.

Kereta tersebut anjlok di areal persawahan yang gelap, tepatnya di jalur antara Stasiun Ujungnegoro dan Kuripan.

Menurut Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang Suprapto, anjloknya kereta Jayabaya ini terjadi pada 18.06 WIB. 5 As roda yang berada di gerbong 4 lepas dari rel.

"Urutan rangkaian KA Jayabaya yang membawa 10 gerbong kereta. K301428 anjlok 1 as, K3 01427 anjlok 1 as, K3 01426 anjlog 2 as, dan Mp3 01403 anjlok 1 as," tutur Suprapto, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (3/2/2015) malam.

Anjloknya gerbong kereta bernomor 7024B ini, kata dia, diduga karena tanah ambles. Namun tak ada korban dari para penumpang maupun masinis.

Untuk mengatasi perjalanan 455 penumpang tersebut, PT KAI mengirimkan KA Kaligungmas untuk mengangkut penumpang KA Jayabaya. (Rmn/Sss)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya