Liputan6.com, Jakarta - Informasi mengenai penyebab utama kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Indonesia menyita perhatian pembaca Liputan6.com.
Selain itu, informasi mengenai transformasi mobil klasik yang berubah jadi kendaraan listrik serta Huawei yang tengah mengambil alih merek mobil kecil juga menjadi sorotan pembaca.
Advertisement
Baca Juga
Berikut artikel otomotif terpopuler yang terangkum dalam top 3 berita hari ini:
1. Kebut-kebutan Bukan Penyebab Utama, Ini Biang Keladi Kasus Kecelakaan di Indonesia
Kasus kecelakaan masih menjadi momok yang mengerikan di Indonesia. Hal itu dibuktikan dengan terjadinya 83.715 kasus kecelakaan lalu lintas selama Januari-Oktober 2020 dengan kerugian materiil mencapai Rp 163 miliar.
Data Kementerian Perhubungan RI menyebutkan bahwa sebanyak 61 persen kecelakaan terjadi karena faktor manusia, 30 persen faktor sarana prasarana, dan 9 persen faktor pemenuhan persyaratan laik jalan.
Selengkapnya baca di sini
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
2. Cuma Butuh Waktu Sehari, Mobil Klasik Ini Berubah Jadi Kendaraan Listrik
Zero Labs berhasil mengubah mobil klasik menjadi mobil listrik sepenuhnya. Tentu ini menjadi kabar baik demi menjaga eksistensi mobil klasik di zaman modern.
Melansir Carbuzz, tahun lalu perusahaan yang bermarkas di California, Amerika Serikat itu telah memperkenalkan platform listrik klasiknya.
Selengkapnya baca di sini
Advertisement
3. Serius Bisnis Elektrifikasi, Huawei Berencana Ambil Alih Merek Mobil Kecil
Huawei Technologies Cina diketahui sedang dalam pembicaraan untuk mengambil kendali atas unit kendaraan listrik dari pembuat mobil domestik kecil. Hal tersebut, diungkapkan oleh dua orang yang mengetahui masalah ini.
Melansir Reuters, langkah ini dianggap sebagai pergeseran strategis bagi perusahaan telekomunikasi tersebut, terlebih dengan bisnisnya yang berada di tengah masa sulit karena Amerika Serikat telah menjatuhkan sanksi kepada perusahaan.
Selengkapnya baca di sini
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19
Advertisement