Liputan6.com, Jakarta - Pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan mendaftar ke KPU pada hari ini. Massa pendukung pun mulai memadati kawasan Indonesia Arena Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta.
Pantauan Liputan6.com, Rabu (25/10/2023), pendukung Prabowo-Gibran berdatangan ke GBK sejak pukul 06.00 WIB. Sebagian dari mereka berjalan kaki dari pintu masuk 10 Stadion menuju Gedung Indonesia Arena.
Baca Juga
Petugas kepolisian pun sibuk mengatur lalu lintas di dalam ruas jalan GBK. Massa pun diimbau oleh pihak penyelenggara untuk segera memasuki gedung.
Advertisement
Berdasarkan jadwal agenda, Prabowo-Gibran akan memulai perjalanan pendaftaran ke KPU dari kediaman Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan.
"Keberangkatan calon presiden dan calon wakil presiden besok dari Kertanegara rencananya akan berangkat pagi menuju Indonesia Arena disertai oleh para ketua umum dari seluruh Koalisi Indonesia Maju," tutur Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani kepada wartawan.
Prabowo-Gibran akan menyampaikan pidato pertama kali di hadapan para pendukung. Selanjutnya, paslon akan ke Taman Suropati untuk melakukan kirab budaya dan dilanjut berjalan kaki untuk mendaftar di KPU.
"Dari sana, akan berangkat menuju Taman Suropati, dan akan diiringi dengan kirab budaya yang akan mewakili kesenian yang ada dari seluruh Indonesia, termasuk baju dan pakaian adat dari berbagai macam daerah di seluruh indonesia. Dari sana kemudian menuju kantor KPU dan insya Allah mendaftar," katanya.
Pengalihan Arus Lalu Lintas
Ditlantas Polda Metro Jaya pun telah menyiapkan berbagai skema arus pengalihan lalu lintas yang menuju sekitar kawasan Senayan, dan sejumlah ruas jalan menuju KPU, Menteng, Jakarta Pusat.
"Menjamin Kamseltibcar Lantas yang aman dan nyaman bagi warga masyarakat yang akan melintas objek kegiatan-kegiatan deklarasi paslon Prabowo dan Gibran," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman dalam keteranganya, Selasa (24/10/2023).
Latif Usman menerangkan, skenario arus lalu lintas guna menjamin keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas. Total 140 personel Ditlantas Polda Metro Jaya dan Satlantas Polres dikerahkan ke lokasi.
Adapun pengalihan arus lalu lintas di GBK adalah sebagai berikut:
1. Arus lalu lintas dari arah Jalan Gatot Subroto yang akan menuju ke Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi.
2. Arus lalu lintas dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju layang Ladokgi ke arah Jalan Gerbang Pemuda.
3. Arus lalu lintas dari arah Bundaran Senayan yang akan menuju Jalan Pintu 1 Senayan diluruskan ke Jalan Jenderal Sudirman arah Semanggi.
4. Arus lalu lintas dari arah Jalan Mustopo yang menuju ke arah Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kanan menuju Jalan Hang Tuah Raya.
5. Arus lalu lintas dari arah Jalan Patal Senayan 1 yang akan menuju ke arah Jalan Asia Afrika di belokkan ke kiri ke Jalan Tentara Pelajar.
6. Arus lalu lintas dari arah Jalan Tentara Pelajar yang akan menuju Jalan Patal Senayan diluruskan ke arah Jalan Permata Hijau.
7. Arus lalu lintas dari arah Manggala Wanabakti yang akan menuju Jalan Gelora diluruskan ke arah Jalan Tentara Pelajar.
Advertisement
Pengalihan Arus Menuju KPU
Pengalihan arus menuju KPU:
1. Kendaraan yang datang dari arah bundaran HI yang akan menuju Jalan Imam Bonjol dialihkan ke Jalan H Agus Salim maupun Jalan Pamekasan.
2. Kendaraan yang datang dari arah Jalan H Agus Salim yang akan menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Pamekasan atau belok ke kanan ke arah Bundaran HI.
3. Kendaraan yang datang dari arah Jalan Rasuna Said yang akan menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Hos Cokroaminoto atau belok ke kanan ke Jalan Diponegoro.
4. Kendaraan yang datang dari arah Jalan Diponegoro yang akan menuju Bundaran HI dialihkan ke kiri Jalan Rasuna Said maupun ke kanan Jalan Hos Cokroaminoto.