Liputan6.com, Jakarta Persiapan pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise semakin matang. Ahmad Dhani mengungkapkan bahwa saat ini pihak keluarga telah mempersiapkan busana untuk acara sakral tersebut.
Tak hanya untuk dirinya dan Maia Estianty, Ahmad Dhani menuturkan, busana seragam juga dipersiapkan untuk Iwan Mursy dan Mulan Jameela.
Baca Juga
"Baru ngukur beskap," kata Ahmad Dhani saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/3/2025).
Advertisement
"Ngukur beskap, beskapnya Irwan Mussry, Maia Estianty, Mulan Jameela, Ahmad Dhani. Beskapnya udah diukur," Ahmad Dhani menambahkan.
Belum Tahu
Meski sudah mulai menyiapkan pakaian, Dhani belum mau membocorkan konsep pernikahan putra sulungnya itu. Ditanya mengenai tema yang akan diusung dalam acara tersebut, ia hanya memberikan jawaban singkat.
"(Temanya) belum tahu," tutur Dhani.
Advertisement
Akad Nikah
Sebelumnya, Dhani telah mengonfirmasi bahwa akad nikah Al Ghazali dan Alyssa Daguise akan berlangsung pada 16 Juni mendatang. Sementara itu, keesokan harinya, 17 Juni, akan digelar acara unduh mantu atau resepsi.
Menariknya, rangkaian pernikahan ini tidak hanya akan menjadi peristiwa keluarga, tetapi juga dapat disaksikan oleh publik. Dhani mengungkapkan bahwa acara ini akan disiarkan secara langsung oleh salah satu stasiun televisi nasional.
Konsep Pernikahan
Sementara itu, Maia Estianty juga sempat membocorkan konsep pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise. Ia menyebut pernikahan Al dan Alyssa akan mengusung konsep tradisional dan internasional.
"Kemarin ngomong sama anak anak, kemungkinan sih mix internasional dan tradisional. Berapa persen, kayaknya udah semua ya," ungkap Maia Estianty dalam kesempatan lain.
Advertisement
