Liputan6.com, Jakarta Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) dijual di posisi Rp 597 ribu per gram pada perdagangan Jumat (4/8/2017).
Demikian juga dengan harga pembelian kembali atau buyback yang betah di posisi Rp 534 ribu per gram. Artinya harga buyback emas Antam ini, jika Anda menjual emas yang Anda miliki, maka Antam akan membayarnya Rp 534 ribu per gram.
Harga jual dan pembelian kembali ini merupakan harga patokan di butik emas Logam Mulia Gedung Antam Jakarta. Sedangkan harga di butik emas Logam Mulia lainnya bisa berbeda.
Antam menjual emas dengan ukuran mulai 1 gram hingga 500 gram. Hingga pukul 08.40 WIB, sebagian besar ukuran emas Antam masih tersedia kecuali ukuran 25,50,100,250, dan 500 gram.
Antam juga menjual emas dengan corak batik. Untuk ukuran 10 gram Antam menjualnya di harga Rp 6.080.000 atau Rp 608.000 per gram. Sedangkan untuk ukuran 20 gram dijual di angka Rp 11.765.000 atau Rp 588.250 per gram.
Selain emas batik, Antam juga mengeluarkan emas batangan dengan kemasan tematik. Pada kali ini Antam mengeluarkan emas batangan kemasan Idul Fitri.
Untuk ukuran 2 gram dijual Rp 1.229.000 dan 5 gram dijual Rp 2.915.000. Akan tetapi, untuk ukuran 5 gram telah habis terjual.
Berikut daftar harga emas yang dijual Antam:
* Pecahan 1 gram Rp 597.000
* Pecahan 5 gram Rp 2.840.000
* Pecahan 10 gram Rp 5.630.000
* Pecahan 25 gram Rp 14.000.000
* Pecahan 50 gram Rp 27.950.000
* Pecahan 100 gram Rp 55.850.000
* Pecahan 250 gram Rp 139.500.000
* Pecahan 500 gram Rp 278.800.000.
Harga Emas Antam Dipatok Rp 597 Ribu per Gram
Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) dijual di posisi Rp 597 ribu per gram pada perdagangan Jumat
Diperbarui 04 Agu 2017, 08:42 WIBDiterbitkan 04 Agu 2017, 08:42 WIB
Di awal pekan ini, harga emas PT Aneka Tambang Tbk (ANTAM) bertahan di posisi Rp 599 ribu per gram, Jakarta, Senin(10/10). Jumlah itu tidak mengalami perubahan dari harga perdagangan akhir pekan kemarin. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Meneropong Pergerakan Dogecoin, Saat yang Tepat untuk Beli?
Contoh Kalimat Hiperbola yang Menarik dan Ekspresif, Cara Menarik Buat Bahasa Lebih Indah
Tupperware Resmi Angkat Kaki dari Indonesia
Contoh Surat Resmi, Berikut Panduan Lengkap Membuat Surat Formal
Diserang Israel, Rumah Sakit Al Ahli di Gaza Hancur
20 Dai Indonesia Dikirim ke UEA, Akan Ikuti Pelatihan Dakwah
Ingin Pintar? Baca Surah Al-Baqarah Ayat 282 Kata UAH, Praktikkan Mulai Sekarang!
Contoh Soal Pecahan Lengkap dengan Pembahasan, Cocok untuk Siswa SD hingga SMP
Contoh Lamaran Kerja Lewat Email, Berikut Panduan Lengkap dan Tips Sukses
Contoh Plantae, Mengenal Kerajaan Tumbuhan dan Klasifikasinya
Contoh Kelompok Paguyuban, Memahami Konsep dan Implementasinya dalam Masyarakat
Contoh Ritme dalam Musik dan Kehidupan Sehari-hari, Berikut Cara Menciptakannya