Liputan6.com, Jakarta – Indonesia memiliki banyak obyek wisata yang menakjubkan. Salah satunya Nagari Pariangan, yang menjadi salah satu desa terindah di dunia.
"Nagari Pariangan. Desa terindah di dunia. Sayang hanya bisa mampir sebentar saja. Lain kali harus lebih lama," tulis Najwa Shihab sebagai keterangan foto, 12 November 2018 lalu.
Advertisement
Baca Juga
Najwa menyebutkan, Desa Pariangan termasuk dalam daftar lima desa terindah di dunia versi Travel Buget disandingkan dengan Wengen di Swiss, Eze di Prancis, Niagara on The Lake di Kanada, dan Cesky Krumlov di Cekoslovakia.
Desa Pariangan atau Nagari Pariangan berada di Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat, sekitar 95 kilometer arah utara ibu kota provinsi. Selain tanahnya subur dan berhawa sejuk, Pariangan berada di lereng Gunung Marapi.
Desa Wengen
Desa Wengen merupakan desa yang memiliki latar belakang pegunungan Alpen di Swiss. Hal inilah yang menjadikan Wengen sebagai desa dengan alam yang sangat indah.
Sudah sejak 100 tahun silam kendaraan bermotor tak boleh memasuki desa yang berada di Bernese Oberland, Swiss ini.  Desa yang terletak pada ketinggian hampir 4.200 kaki ini juga menjadi pusat wisata sejak 1800-an. Setiap musim dingin, banyak wisatawan yang datang ke Wengen untuk berlibur dan bermain ski.
Cesky Krumlov
Keberadaan Cesky Krumlov Castle yang makin mengukuhkan Ceko sebagai negeri dongeng, suasana kota ini membawa kita kembali ke Abad Pertengahan. Sulit membandingkan Cesky Krumlov dengan pedesaan lainnya di Eropa seperti Salzburg di Austria atau Vianden di Luxembourg, karena tidak ada kastil sebesar ini yang langsung dikelilingi perumahan rakyat.
Eze di Prancis
Pemandangan Laut Mediterania dan pesona abad pertengahan membuat desa yang berada di atas tebing Riviera, Prancis ini menjadi populer di dunia. Desa Eze menjadi dambaan penjajah selama berabad-abad. Pemandangan laut dari atas bukit serta koleksi kaktusnya menjadi daya tarik utama desa ini.
Bangunan Chapelle de la Sainte Croix yang menjadi bangunan tertua di desa itu juga menjadi daya tarik tersendiri. Selain itu, Eze adalah salah satu tempat favorit pasangan pengantin untuk berbulan madu.
Niagara on The Lake
Niagara on the Lake adalah sebuah desa yang indah dan terawat baik meskipun dibangun pada abad ke-19 di Kanada. Para wisatawan dapat mengunjungi kawasan perkebunan anggur dan Kawasan Bersejarah Nasional Benteng George dengan bermobil atau bersepeda.
Saksikan video pilihan di bawah ini:Â
Advertisement