Bak Sultan, Perempuan Buka Cangkang Kepiting Pakai Emas Batangan

Menggunakan emas batangan disebut sebagai tips mudah membuka cangkang kepiting.

oleh Komarudin diperbarui 22 Jan 2021, 03:03 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2021, 03:03 WIB
Kepiting
Seorang gunakan emas batangan untuk membuka cangkang kepiting (dok.Twitter/@goenrock/https://twitter.com/goenrock/status/1351770836089282562/Komarudin)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dari banyak hidangan laut, kepiting merupakan salah satu makanan yang disukai banyak orang. Dagingnya memiliki kandungan nutrisi yang bermanfaat untuk tubuh, kendati membuka cangkang kepiting terkadang jadi tantangan tersendiri.

Daging kepiting disebut mengandung protein, lemak, kalsium, fosfor, serta vitamin A dan B1. Selain nutrisi, kepiting juga mengandung kalium, magnesium, zat besi, yodium, selenium, zinc, dan mangan.

Kepiting dengan dagingnya yang nikmat juga memiliki manfaat untuk kesehatan. Beberapa di antaranya menjaga sistem kekebalan tubuh, dipercaya menurunkan berat badan, dan membantu merawat kesehatan otak.

Namun, sebelum menikmati daging kepiting, Anda harus lebih dulu lulus melepaskannya dari cangkang. Pemecah cangkang kepiting jadi salah satu benda yang umum dimanfaatkan dalam kasus ini.

Tapi, tidak bagi seorang perempuan yang identitasnya tak diungkap ini. Di luar dugaan, ia tampak membuka cangkang kepiting menggunakan emas batangan seberat satu kilogram. Ini terlihat dalam sebuah video yang diunggah akun Twitter @goenrock, Rabu, 20 Januari 2021.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Emas Batangan

Kepiting
Seorang perempuan membuka cangkang kepiting dengan menggunakan emas batangan (dok.Twitter/@goenrock/https://twitter.com/goenrock/status/1351770836089282562/Komarudin)... Selengkapnya

Dalam klip yang dimaksud tertera keterangan, "Tips buka kepiting dalam 1 detik ga pakai lama." Di gambar tampak seorang perempuan sedang menggetok bagian punggung kepiting.

"One, two, three. Uh uh, geng bisa langsung lihat ya," kata suaraa perempuan dalam video. Setelahnya, ia pun menaruh benda berwarna kuning itu. Perempuan itu lalu mengambil daging kepiting yang lembut. Ia juga terdengar memuji kelezatan daging kepiting yang berada di tangannya.

"Ini dagingnya nggak main-main dan nggak kaleng-kaleng," imbuh perempuan yang tak disebutkan namanya.

"Setelah melihat ini, Nia Ramadani sadar klo masih ada langit di atas langit," komentar seorang warganet. "Orang kaya emang sukanya aneh-aneh," kata pengguna Twitter lainnya.

Namun demikian, ada pula pengguna media sosial yang tak percaya pada keaslian emas batangan itu. "Masa sih cuma demi konten?" ungkapnya.

Heboh Pin Emas Wakil Rakyat Jakarta

Infografis Heboh Pin Emas Wakil Rakyat Jakarta
Infografis Heboh Pin Emas Wakil Rakyat Jakarta. (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya