24 Calon Anggota KPU dan Bawaslu Akan Diserahkan ke Jokowi 7 Januari 2022

Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota KPU dan Bawaslu telah merampungkan proses tes wawancara kepada 48 bakal calon.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Jan 2022, 14:00 WIB
Diterbitkan 04 Jan 2022, 13:56 WIB
Ilustrasi Gedung KPU
Ilustrasi Gedung KPU (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota KPU dan Bawaslu telah merampungkan proses tes wawancara kepada 48 bakal calon. Mereka terdiri dari 28 pelamar anggota KPU dan 20 pelamar anggota Bawaslu.

Wakil Ketua Tim Seleksi Calon Anggota KPU dan Bawaslu Chandra Hamzah menyampaikan saat ini pihaknya tengah melakukan rapat untuk membahas hasil tes wawancara untuk menentukan siapa saja nama yang akan diserahkan kepada Presiden Joko Widodo.

"Setelah tes wawancara, Timsel akan rapat membahas hasil tes wawancara. Kemudian Timsel akan menyerahkan 14 nama calon anggota KPU dan 10 nama calon anggota Bawaslu ke Presiden," kata Chandra saat dihubungi merdeka.com, Selasa (4/1/2021).

Chandra mengatakan ke 14 Calon Anggota KPU dan 10 Calon Anggota Bawaslu yang dipilih nanti akan diserahkan ke Presiden paling lama pada, Jumat 7 Januari 2022.

"Pertimbangannya dari hasil wawancara, profile assessment, tes kesehatan, dan masukan masyarakat," sebutnya.

Setelah itu, Presiden akan menyerahkan nama Calon Anggota KPU dan Bawaslu ke DPR untuk mengikuti uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test untuk menentukan 7 anggota KPU dan 5 anggota Bawaslu terpilih.

KPU

Ada 48 nama calon anggota KPU-Bawaslu yang mengikuti tes wawancara berdasarkan website Seleksikpubawaslu.kemendagri.go.id. Nantinya, dipilih 14 Nama Calon Anggota KPU dan 10 Calon Anggota Bawaslu.

Berikut nama-namanya

KPU

1. Dahliah

2. Chirul Anam

3. Umi Rifdiyawati

4. I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi

5. Riant Nugroho

6. Yulianto Sudrajat

7. Irfan Zen

8. Badrul Munir

9. H Hasyim

10. Betty Epsilon Idroos

11 Parsadaan Harahap

12. Nurul Sutarti

13. Iwan Rompo Banne

14. Hasyim Asy'ari

15 Mochamad Afifuddin

16. Yessy Yatty Momongan

17. Iffa Rosita

18. August Mellaz

19. Mimah Susanti

20. Ilham Saputra

21. Idham Holik

22. Nuraida Fitri Habi

23.A Abhan

24. Muchamad Ali Safa'at

25. Viryan

26. Diana Fawzia

27. Misna M Hattas

28 M Fajar Subhi AK Arif

 

Bawaslu

1. Totok Hariyono

2. Puadi

3. Fritz Edward Siregar

4. Subair

5. Muhmmad Amin

6. Muhmmad Jufri K

7. Duke Arie Widagdo

8. Herwyn Jefler Hielsa Malonda

9. Duke Arie Widagdo

10. Ruhermansyah

11 Nuning Rodiyah

12. Lolly Suhenty

13. Sitti Rakhman

14. Rahmat Hollyson Maiza

15. Rahmat Bagha

16. Mardiana Rusli

17. Sitti Baroroh

18. Aditya Perdana

19. Andi Tenri Sompa

20. Leopold Sudaryono

 

 

Reporter: Bachtiarudin Alam

Sumber: Merdeka.com

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya