Melania Trump Dikecam Karena Mengenakan Mantel Kontroversial Ini

Ibu negara AS Melania Trump mendapat kecaman keras lantaran mengenakan mantel dengan tulisan yang kontroversial.

oleh Happy Ferdian Syah Utomo diperbarui 22 Jun 2018, 09:36 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2018, 09:36 WIB
Melania Trump mengenakan sebuah mantel yang dianggap kontroversia (AP?Andrew Harnik)
Melania Trump mengenakan sebuah mantel yang dianggap kontroversia (AP?Andrew Harnik)

Liputan6.com, Washington DC - Ibu Negara Amerika Serikat (AS) Melania Trump menuai kritik tajam terkait sepotong mantel panjang yang dikenakannya, ketika hendak pergi menuju pusat penampungan anak migran di negara bagian Texas.

Dalam sebuah foto yang menunjukkan Melania tengah menaiki tangga pesawat, terlihat mantel yang dikenakannya bertuliskan "I Really Don't Care, Do U?" --Aku tidak benar-benar peduli, kamu?-- di bagian punggung.

Dikutip dari BBC pada Jumat (22/6/2018), Melania Trump mengenakan mantel tersebut ketika bersiap terbang dari Washington DC ke Houston di negara bagian Texas, pada Kamis, 21 Juni 2018.

Mantel lansiran Zara seharga USD 29 (setara Rp 409 ribu) tersebut memicu kontroversi di kalangan warganet. Banyak yang menuding ibu negara kelahiran Slovenia itu tidak peka dengan kondisi pusat penampungan anak migran.

Beberapa saat setelah unggahan foto dirinya mengenakan mantel kontroversial tersebut beredar luas di jagat maya, juru bicara Melania Trump mengonfirmasi bahwa "tidak ada pesan tersembunyi" di balik pilihan busana yang dikenakan oleh atasannya itu.

Tidak tinggal diam, Presiden Donald Trump pun turut angkat bicara melalui kicauan di Twitter. Ia mengatakan bahwa tulisan yang tercetak di mantel yang dikenakan oleh istrinya, merupakan sindiran terhadap "Fake News Media" --media pemberitaan palsu-- yang tengah diperanginya saat ini.

Menanggapi kicauan tersebut, beberapa warganet mengatakan bahwa jaket yang dikenakan oleh Melania Trump "bisa bersuara dengan tepat" saat digunakan di kesempatan santai, bukan ketika hendak melakukan kunjungan sosial.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

Melania Trump Bungkam

Melania Trump
Ibu Negara Amerika Serikat, Melania Trump melakukan pertemuan di Kantor Pusat Penanggulangan Bencana di Washington, Rabu (6/6). Melania Trump akhirnya kembali tampil di depan publik setelah hampir satu bulan absen dari sorotan media. (AP/Andrew Harnik)

Sementara itu, Melania Trump dikabarkan tidak mengenakan jaket yang kontroversial itu ketika mendarat di Texas. Ia membiarkan tubuh tinggi semampainya dibalut padanan kemeja putih dan celana panjang berwarna senada. 

Melania diketahui mengenakan kembali jaket itu ketika turun dari pesawat yang membawanya pulang ke Washington DC.

Ia mengabaikan serbuan pertanyaan wartawan yang menantinya di pangkalan Angkatan Udara AS di luar ibu kota. Melania hanya sesekali tersenyum kecil seraya berjalan cepat menuju iring-iringan mobil kepresidenan.

Juru bicara Melania Trump, Stpehanie Grisham, mengecam media Negeri Paman Sam karena terlalu fokus pada pilihan pakaian yang dikenakan oleh sang ibu negara, bukan pada kunjungan sosial yang dilakuaknnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya