Produk Clover Honey Topang Pertumbuhan Penjualan Harmoni Dinamik Indonesia

Perusahaan network marketing, PT Harmoni Dinamik Indonesia atau HDI optimistis tren penjualannya meningkat pada 2023.

oleh Elga Nurmutia diperbarui 09 Mei 2023, 20:20 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2023, 19:44 WIB
Chairman and CEO Harmoni Dinamik Indonesia Brandon Chia
Chairman and CEO Harmoni Dinamik Indonesia Brandon Chia. Perusahaan network marketing, PT Harmoni Dinamik Indonesia atau HDI optimistis tren penjualannya meningkat pada 2023.

Liputan6.com, Malaysia Perusahaan network marketing, PT Harmoni Dinamik Indonesia atau HDI optimistis tren penjualannya meningkat pada 2023. Ini meneruskan tren penjualan yang meningkat sejak pandemi Covid-19 dengan ditopang oleh produk unggulan Propoelix dan Clover Honey.

Meski demikian, Chairman and CEO Harmoni Dinamik Indonesia Brandon Chia tidak menjabarkan berapa persen target pertumbuhan penjualan.

"Jelas optimis, tapi tahukah Anda? selama pandemi Covid-19 itu memberi kami kesempatan untuk belajar lebih banyak tentang bisnis kami," kata Brandon Chia di sela acara HDI Leadership yang digerlar di atas Spectrum of the Seas, Selasa (9/5/2023).

Di sisi lain, dia bilang, penjualan produk melalui e-commerce pada awal dikembangkan pada 2019 hanya di angka 1 persen. Namun, seiring berjalan pandemi Covid-19 penjualan produk di e-commerce langsung melonjak hingga 70 persen.

Dengan demikian, pihaknya optimistis penjualan tahun ini bisa meningkat. Selain itu, Harmoni Dinamik Indonesia pun telah menyiapkan sejumlah strategi dalam menjalankan bisnisnya, salah satunya memperkuat e-commerce dan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

Tak hanya itu, Brandon juga mengklaim bisnis HDI mengedepankan bisnis yang humanis serta mendukung pertumbuhan semua pemangku kepentingan mulai dari karyawan hingga enterpriser. Sebagai informasi, saat ini HDI telah memiliki 140 Center yang tersebar di Indonesia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya