Liputan6.com, Sikka - Pemerintah Kabupaten Sikka melalui dinas pariwisata saat ini gencar mengembangkan potensi pariwisata desa. Desa-desa yang memiliki potensi wisata diberi pelatihan berwirausaha memanfaatkan peluang kunjungan wisatawan.
Kepala Bidang Kelembagaan dan Sumber Daya Manusia, Mikeel Mane mengatakan, homestay merupakan salah satu sarana pendukung penting dalam pengelolaan desa wisata.
Pengelolaan homestay berdampak bagi peningkatan ekonomi masyarakat desa. Pelatihan homestay ini diselenggarakan di desa darat pante untuk 3 desa, Desa Darat Pante, Desa Wairterang dan Desa Egon. Kegiatan pelatihan ini juga sebagai bentuk peluang dimana tamu atau wisatawan datang berkunjung ke desa wisata.
Advertisement
"Untuk di Egon sendiri memiliki potesi wisata seperti gunung api egon, air panas blidit, ada juga wisata pantainya, Desa Wairterang memiliki spot diving, air terjun wair horet dan Desa Darat Pante memiliki objek wisata seperti spot diving nya cukup banyak seperti pulau babi dan pangabatang dan disekitar kawasan teluk maumere," ujarnya kepada wartawan, Jumat (7/8/2020).
Baca Juga
Menurut dia, tiga desa yang mendapat pelatihan homestay ini memiliki potensi wisata alam, wisata bahari.
"Ketika memiliki objek wisata yang cukup banyak, sehingga disaat wisatawan datang berkunjung agar mereka bisa menangkap peluang tersebut, bila ada wisatawan yang ingin menginap maka rumah-rumah warga yang dijadikan homestay tersebut sudah siap," katanya.
Ia mengatakan, faktor penentu pengelolaan homestay tergantung pada pelayanan. Mengelola homestay dengan baik cukup menetapkan sapta pensonanya seperti aman, tertip, bersih, ramah, indah dan sejuk.
“Standar homestay tidak luar biasa, homestay hanya memiliki kamar yang ditata dengan baik, kebersihan terjamin dan hal yag terpenting adalah adanya wc dan kamar mandi yang bersih dan nyaman. Homestay tidak harus standar hotel,” jelasnya.
Peningkatan kapasitas SDM di bidang pariwisata sangat dibutuhkan dalam pengembangan sebuah destinasi wisata. Program Pelatihan Manajemen Home Stay diberikan kepada desa yang memiliki potensi wisata seperti desa seperti di desa Egon, desa Wairterang dan Desa Darat Pantai.
Ia menambahkan, desa darat pantai berhadapan dengan Pulau Babi yang merupakan destinasi menyelam andalan di Kabupaten Sikka. Desa Egon dengan Egon Volcano yang menjadi icon wisata Sikka, air panas Blidit dan Agro wisata, dan laut pegunungan yang indah dan desa Wairterang dengan air terjun dan spot diving.