Bursa Saham Asia Melambung Ikuti Wall Street

Bursa saham Asia masih melanjutkan penguatan setelah wall street juga bergerak perkasa.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 03 Feb 2021, 08:19 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2021, 08:18 WIB
Pasar Saham di Asia Turun Imbas Wabah Virus Corona
Seorang wanita berjalan melewati layar monitor yang menunjukkan indeks bursa saham Nikkei 225 Jepang dan lainnya di sebuah perusahaan sekuritas di Tokyo, Senin (10/2/2020). Pasar saham Asia turun pada Senin setelah China melaporkan kenaikan dalam kasus wabah virus corona. (AP Photo/Eugene Hoshiko)

Liputan6.com, Singapura - Bursa saham Asia Pasifik menguat pada perdagangan Rabu pagi. Penguatan bursa saham Asia Pasifik ini ikuti gerak wall street atau bursa saham Amerika Serikat (AS).

Di Jepang, indeks saham Jepang Nikkei mendaki 0,28 persen pada awal perdagangan saham. Indeks saham Jepang Topix menanjak 0,63 persen. Indeks saham Korea Selatan menguat 0,71 persen.

Di Australia, indeks saham ASX 200 mendaki 0,8 persen. Indeks saham MSCI Asia Pasifik di luar Jepang menguat 0,3 persen. Demikian mengutip laman CNBC, Rabu (3/2/2021).

Di sisi lain, investor akan memonitor saham Alibaba di bursa saham Hong Kong setelah perseroan melaporkan bisnis cloud mencatat untung untuk pertama kali.

Selain itu, aktivitas sektor jasa China akan dirilis pada Rabu pekan ini. Indeks dolar AS berada di posisi 91,19 setelah berada di posisi 90,8. Yen Jepang diperdagangkan di kisaran 105,04 per dolar AS.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Wall Street Bergerak Perkasa

Pasar Saham di Asia Turun Imbas Wabah Virus Corona
Orang-orang berjalan melewati layar monitor yang menunjukkan indeks bursa saham Nikkei 225 Jepang dan lainnya di sebuah perusahaan sekuritas di Tokyo, Senin (10/2/2020). Pasar saham Asia turun pada Senin setelah China melaporkan kenaikan dalam kasus wabah virus corona. (AP Photo/Eugene Hoshiko)

Bursa saham Amerika Serikat atau wall street melonjak pada perdagangan saham Selasa waktu setempat. Wall street membangun reli yang kuat pada sesi sebelumnya karena kekhawatiran aksi spekulasi trader ritel yang mereda.

Pada penutupan perdagangan wall street, Selasa, 2 Februari 2021, indeks saham Dow Jones menguat 475,57 poin atau 1,6 persen ke posisi 30.687,48.

Penguatan indeks saham Dow Jones mendorong ke kinerja terbaik sejak November 2020. Indeks saham S&P 500 menguat 1,4 persen menjadi 3.826,31 sehingga mendorong reli dua hari menjadi tiga persen. Indeks saham Nasdaq melonjak 1,6 persen menjadi 13.612,78 sehingga indeks saham naik lebih dari empat.

Penguatan wall street juga bertepatan dengan pembalikan tajam di GameStop. Saham GameStop merosot 60 persen pada perdagangan saham Selasa pekan ini. Pada pekan lalu, saham GameStop naik 400 persen.

"Tak terelakkan dan seperti tekanan pendek yang digerakkan secara teknis. Reddit kehabisan bahan bakar sekarang jatuh kembali ke bumi. Setelah melihat fundamental memang penting, pelaku pasar lainnya sekali lagi merasa nyaman untuk kembali ke pasar, dan kemungkinan itu telah mendorong kebangkitan pada pekan ini,” ujar Head of Asset Allocation Pacific Life Fund Advisors Max Gokhman, seperti dilansir dari CNBC, Rabu, 3 Februari 2021.

Saham AMC Entertainment Turun

Pasar Saham di Asia Turun Imbas Wabah Virus Corona
Orang-orang berjalan melewati layar monitor yang menunjukkan indeks bursa saham Nikkei 225 Jepang dan lainnya di sebuah perusahaan sekuritas di Tokyo, Senin (10/2/2020). Pasar saham Asia turun pada Senin setelah China melaporkan kenaikan dalam kasus wabah virus corona. (AP Photo/Eugene Hoshiko)

Saham spekulatif lainnya yang populer didorong oleh Reddit juga anjlok. AMC Entertainment turun lebih dari 41 persen. Harga perak berjangka merosot lebih dari 10 persen pada Selasa pekan ini.

Investor menganggap kalau aksi spekulasi dari investor ritel mulai mereda. Hal ini sehat untuk pasar secara keseluruhan dan mengembalikan kepercayaan investor. Pasar saham mengalami minggu terburuk sejak Oktober pekan lalu karena banyak yang khawatir kalau aktivitas perdagangan yang iar dapat menular dan menyebar ke area pasar lain.

Namun, beberapa orang percaya kalau investor ritel yang dipicu oleh Reddit ini menunjukkan kekuatan kolektif investor ritel memerlukan perhatian ekstra.

“Investor ritel adalah kekuatan yang harus diperhitungkan. Contoh yang tepat ini akan memudar, dan pengaruh investor ritel akan surut dan mengalir seiring waktu. Tapi ada dasar satu nama, saya pikir akan lebih bijaksana bagi investor untuk mengharapkan perhatian untuk ekuitas tertentu dari waktu ke waktu,” ujar Ekonom New York Life Investments Lauren Goodwin.

Sementara itu, investor juga akan mencermati negosiasi stimulus di Washington, AS setelah anggota Kongres dari Partai Republik membuat tawaran balasan untuk rencana stimulus Presiden AS Joe Biden sebesar USD 1,9 triliun.

Joe Biden bertemu dengan anggota parlemen pada awal pekan ini ketika Kongres Demokrat bergerak untuk mengesahkan RUU rekonsiliasi tanpa dukungan bipartisan. Sekretaris Pers Gedung Putih Jen Psaki menggambarkan pertemuan itu substantif dan produktif.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya