Polisi Irlandia Selidiki Misteri 'Bunuh Diri' 5 Anggota Keluarga

Hingga kini polisi menganggap peristiwa tersebut sebagai murder-suicide --pembunuhan yang diikuti bunuh diri oleh pelaku.

oleh Citra Dewi diperbarui 30 Agu 2016, 13:04 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2016, 13:04 WIB
Polisi terlihat berada di dekat lokasi kejadian
Polisi terlihat berada di dekat lokasi kejadian (Array)

Liputan6.com, Oakdene - Sebuah keluarga beranggotakan lima orang ditemukan tewas di sebuah rumah di Irlandia. Polisi menganggap peristiwa tersebut sebagai murder-suicide --pembunuhan yang diikuti bunuh diri oleh pelaku.

Seorang petugas senior Garda Síochana mengonfirmasikan bahwa petugasnya tak menemukan orang lain yang terlibat dalam kasus kematian itu.

Kelima jasad, seorang pria berumur 40-an, wanita (30-an), dan ketiga anak laki-lakinya yang masing-masing berusia 13, 11, dan 6 tahun, ditemukan di sebuah rumah di County Cavan pada Senin 29 Agustus 2016 pagi.

"Kami percaya semua jawaban ada di rumah itu -- skenario yang paling mungkin adalah, salah seorang di rumah itu menyebabkan kematian yang lainnya. Semua keadaan akan dieksplorasi...," ujar asisten komisaris Garda John O'Driscoll, seperti dikutip dari The Guardian, Selasa (30/8/2016)

O'Driscoll menambahkan, sejumlah benda yang ditemukan di tempat kejadian akan dipelajari secara detail.

Menurut media lokal, kelima jasad ditemukan pada Senin pagi setelah seorang kerabat menelepon rumah di Oakdene, namun khawatir ketika tak dapat masuk ke dalam rumah.

Dua jasad ditemukan di lantai dasar, sementara tiga lainnya berada di kamar tidur yang terletak di lantai atas.

"Tak ada yang terjadi sebelum penemuan pagi ini yang memunculkan kecurigaan pada siapa pun... dan keluarga ini berhubungan baik dengan tetangga serta masih terlihat kemarin," tutur O'Driscoll.

"Tak ada aktivitas dan interaksi dengan orang lain yang memunculkan adanya kecurigaan akan terjadi hal semacam ini," ia menambahkan.

Saat ini area di sekitar rumah ditutup, dan ahli patologi negara Republik Irlandia bersama dengan biro teknis kepolisian negara bagian tengah diturunkan ke tempat kejadian.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya