Asyik Main Pokemon Go, Pengemudi Tak Sadar Diintai Helikopter

Video dari udara yang direkam helikopter menayangkan cara mengemudi yang sembrono. Seperti putar balik sembarangan.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 13 Agu 2016, 16:37 WIB
Diterbitkan 13 Agu 2016, 16:37 WIB
YRP on Pokemon Go (0)
Pada Senin lalu, pembuat Pokemon Go menerbitkan update pada aplikasi mereka dengan mencantumkan peringatan. (Sumber OfficialYRP)

Liputan6.com, York - Permainan Pokemon Go  seakan memiliki kekuatan gaib yang membuat pemainnya seakan tercabut dari dunia nyata. Sudah ada beberapa kejadian yang mencelakakan pemainnya, ketika sedang terbenam di 'dunia lain' permainan tersebut.

Atau, walaupun tidak sampai mencelakakan, pengemudi mobil yang sibuk bermain juga bisa berperilaku aneh. Seperti dikutip dari CBC.ca pada Sabtu (13/8/2016), seorang pengemudi mobil tidak sadar sedang diintai helikopter polisi ketika ia sedang sibuk bermain.

Awalnya, sebuah helikopter polisi York, Kanada, curiga melihat sebuah Mercedes Benz dikemudikan dengan sembrono pada Senin 8 September kira-kira pukul 03.20 pagi.

Helikopter itu kemudian membuntuti kendaraan yang tadinya sempat berhenti di suatu tempat parkir Keele Street, lalu berhenti di depan kawasan perumahan.

Menurut polisi, pengemudi mobil melakukan "putaran balik yang mencurigakan" di tengah-tengah jalan ketika didatangi polisi. Ia kemudian diberi "peringatan tegas" karena mengemudi secara sembrono sehingga mengundang bahaya.

Ketika ditanya alasan tidak diterbitkannya surat tilang, Laura Nicolle dari kepolisian menjawab: "Harus ada bukti yang cukup untuk menerbitkan tilang dan lazimnya harus kelihatan ada telepon di tangannya."

Pada Senin lalu, pembuat Pokemon Go menerbitkan update pada aplikasi mereka dengan mencantumkan peringatan. (Sumber OfficialYRP)

Video dari udara itu memang menayangkan cara mengemudi yang sembrono, tapi "petugasnya mungkin menentukan saat itu bahwa ia tidak punya bukti cukup untuk membuat dakwaan."

Menurut Nicolle, situasinya tentu berbeda kalau kejadian berlangsung saat jam sibuk di siang hari.

"Tidak ada mobil lain ataupun orang di sekelilingnya, tapi risikonya meningkat kalau ada mobil dan orang lain, dan meningkat pula tuduhan pelanggarannya."

Nicolle mengatakan bahwa polisi York menerbitkan video itu untuk menunjukkan bahwa ada saja orang yang mengemudi sedemikian kacaunya.

"Kami merasa layak mengunggah itu agar menjadi pembelajaran. Orang itu beruntung hanya diberi peringatan. Mudah-mudahan, ia belajar dari hal itu," jelas Nicolle.

Pada Senin 8 Agustus 2016 lalu, pembuat Pokemon Go menerbitkan update pada aplikasi mereka dengan mencantumkan peringatan agar para pemain tidak bermain sambil mengemudi mobil.

Berikut ini rekaman pengemudi yang sedang bermain Pokemon Go:

***

EVENT SPESIAL PESTA BEAT LIVE STREAMING 8 KOTA

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya